Resep Membuat Fatayer Bi Jibneh, Sajian Pie Keju Ala Timur Tengah

- 28 Januari 2022, 20:03 WIB
Resep Membuat Fatayer Bi Jibneh/mandarinMD/pixabay.com
Resep Membuat Fatayer Bi Jibneh/mandarinMD/pixabay.com /

ZONABANTEN.com – Fatayer bi jibneh merupakan sajian khas Timur Tengah berupa pie keju.

Sajian tersebut memiliki cita rasa yang gurih karena menggunakan perpaduan rempah-rempah dalam proses pembuatannya.

Orang-orang Arab biasanya menikmati fatayer bi jibneh bersama aneka makanan Timur Tengah lainnya, seperti hummus, tzatziki, hingga tabbouleh.

Fatayer bi jibneh pun dapat dibuat sendiri di rumah sebagai ide masakan untuk dinikmati bersama keluarga atau sahabat di akhir pekan. Berikut resepnya yang dikutip dari arabamerica.com:

Baca Juga: Sunye eks Wonder Girls dan Im Seulong 2AM akan Kolaborasi dalam Remake Baru Lagu Park Jin Young

Bahan-bahan:

1. 1 1/2 pon adonan roti buatan sendiri atau adonan roti instan

2. 3 cangkir keju feta yang dihancurkan

3. 2 bawang bombay, cincang halus

4. 2 sendok makan daun ketumbar segar cincang halus

5. 4 sendok makan minyak zaitun

6. 3/4 sendok teh merica

7. 1/4 sendok teh garam

8. 1/8 sendok teh cayenne pepper

Baca Juga: Ratusan Warga Yerusalem Kunjungi Komplek Masjid Al-Aqsa untuk Nikmati Pemandangan Salju

Cara membuat:

1. Pertama, buat isian dengan mencampurkan semua bahan, dan sisakan 1 sendok makan minyak zaitun, lalu sisihkan.

2. Kemudian, bentuk adonan menjadi bola sebanyak 20 buah, lalu letakkan di atas talenan atau alas yang sudah ditaburi tepung.

3. Setelah itu, tutup dengan kain lembab dan biarkan di tempat yang hangat selama 30 menit.

4. Selanjutnya, gulung adonan bola dan buat cekungan.

Baca Juga: Selalu Gagal dalam Hubungan Percintaan? Mungkin 11 Alasan Ini Bisa Menjadi Jawabannya

5. Lalu, masukkan 2 sendok makan penuh isian pada setiap cekungan. Kemudian tutup dengan menjepit ujung-ujungnya dengan kuat menjadi bentuk setengah bulan atau segitiga.

6. Kemudian, tempatkan adonan di atas loyang yang sudah diolesi mentega, dan panggang dalam oven bersuhu 350 F selama 20 menit atau sampai pai berubah warna menjadi cokelat keemasan.

7. Setelah itu, keluarkan fatayer bi jibneh dari oven, dan olesi dengan sisa minyak zaitun.

8. Terakhir, fatayer bi jibneh siap dihidangkan.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia: Menang 2-0 atas China, Jepang Jaga Peluang Lolos ke Fase Grup

Itulah resep membuat fatayer bi jibneh, sajian pie keju ala Timur Tengah. Rasanya yang gurih dan nikmat sangat cocok disajikan saat momen santai kumpul keluarga. Selamat mencoba!***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: arabamerica.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah