5 Sumber Protein Terbaik untuk Vegan dan Vegetarian

- 31 Desember 2021, 14:12 WIB
Ilustrasi Tahu. 5 Sumber Protein Terbaik untuk Vegan dan Vegetarian/ Unsplash/ Sherman Kwan
Ilustrasi Tahu. 5 Sumber Protein Terbaik untuk Vegan dan Vegetarian/ Unsplash/ Sherman Kwan /

ZONABANTEN.com – Kekurangan protein yang cukup bisa jadi kekhawatiran untuk mereka yang diet vegetarian dan vegan.

Diketahui bahwa protein bisa didapat dari makanan nabati tertentu.

Penelitian baru dan lama juga menunjukkan bahwa diet protein yang lebih tinggi dapat meningkatkan kekuatan otot, perasaan kenyang, dan penurunan berat badan.

Berikut ini 5 sumber protein dari makanan nabati:

Baca Juga: Malaysia Akan Habiskan Lebih dari 1 Miliar Ringgit Untuk Membantu Korban Banjir

1. Seitan

Seitan adalah sumber protein populer bagi banyak vegetarian dan vegan.

Ini terbuat dari gluten, protein utama dalam gandum, seitan merupakan daging tiruan yang memiliki tekstur yang sangat mirip dengan daging asli saat dimasak.

Seitan juga merupakan sumber selenium yang baik dan mengandung sejumlah kecil zat besi, kalsium, dan fosfor.

Namun, karena mengandung gandum, penderita gangguan terkait gluten sebaiknya menghindari makan seitan.

Baca Juga: Demi Menang Lawan Thailand, Shin Tae-yong Lakukan Hal Ini Untuk Timnas Indonesia 

2. Tahu, Tempe, dan Edamame

Tahu, tempe, dan edamame berasal dari kedelai, yang dianggap sebagai sumber protein utuh.

Edamame adalah kedelai yang belum matang dengan rasa manis dan sedikit berserat.

Edamame perlu dikukus atau direbus dulu sebelum dikonsumsi, bisa jadi campuran sup dan salad.

Ketiga protein berbasis kedelai mengandung zat besi, kalsium, dan 12-20 gram protein per porsi 100 gram.

Edamame juga kaya akan folat, vitamin K, dan serat, yang dapat membantu mendukung pencernaan dan keteraturan.

Selain itu, tempe juga mengandung probiotik, vitamin B, dan mineral, seperti magnesium dan fosfor.

Baca Juga: Alexandre Polking Beri Pujian Kepada Madam Pang, Wanita Di Balik Kesuksesan Thailand 

3. Kacang Lentil

Dengan 18 gram kacang lentil yang dimasak mengandung protein sebanyak 198 gram.

Selain itu kacang lentil juga merupakan sumber serat yang bagus, menyediakan lebih dari setengah asupan serat harian yang direkomendasikan dalam satu cangkir adalah 198 gram.

Bahkan serat dalam kacang lentil dapat membantu meningkatkan kesehatan usus, mengurangi kemungkinan penyakit jantung, diabetes, kelebihan berat badan, dan jenis kanker tertentu.

Kacang lentil juga kaya akan folat, mangan, dan zat besi, dan juga mengandung antioksidan tinggi.

Baca Juga: Terbukti! Thailand Ternyata Benar Terima Sanksi dari Badan Anti Doping Dunia Saat Tampil di Piala AFF 2020 

4. Oat dan Oatmeal

Makan oat adalah cara mudah dan lezat untuk menambahkan protein ke diet apapun.

Setengah cangkir atau setara dengan 40 gram gandum kering menyediakan sekitar 5 gram protein dan 4 gram serat.

Oat juga mengandung magnesium, seng, fosfor, dan folat.

Baca Juga: Sadis! Lebih dari 30 Orang Tewas Akibat Serangan Pemberontak Myanmar 

5. Susu Kedelai

Susu kedelai dibuat dengan bahan dasar kedelai, yang diperkaya dengan vitamin dan mineral.

Tidak hanya mengandung 6 gram protein dalam 244 ml, susu kedelai juga merupakan sumber kalsium, vitamin D, dan vitamin B12 yang sangat baik.

Namun, perlu diingat bahwa susu kedelai dan kedelai tidak secara alami mengandung vitamin B12, sehingga disarankan untuk memilih yang memiliki kandungan tersebut.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah