Tidak Sekedar Indah Dipandang, Ternyata Tanaman Hias Keladi Mempunyai Khasiat sebagai Obat

- 10 Maret 2021, 11:12 WIB
Keladi Hias Thailand.
Keladi Hias Thailand. /Pixabay/leoleobobeo

Dengan kombinasi warna yang cantik tersebut tak heran pula harga tanaman ini bisa mencapai jutaan rupiah.

Perawatannya yang cukup mudah serta manfaatnya yang bisa dijadikan obat menjadikan pilihan cocok untuk dijadikan tanaman hias di rumah.

Tak hanya itu, keladi juga jarang memiliki hama atau serangga pengganggu maupun penyakit yang serius.

Sehingga membuat perawatannya cukup mudah dilakukan apalagi untuk pecinta tanaman hias pemula.

Baca Juga: Viral Biarawati Myanmar Memohon Untuk Mengampuni Pengunjuk Rasa ‘Tembak saya sebagai gantinya’

Tanaman hias keladi memiliki nama ilmiah Caladium hortulanum atau lebih dikenal dengan Caladium bicolor.

Sebagaimana diberitakan Ringtimes Banyuwangi pada artikel "Tak Hanya Mempesona, Keladi Ternyata Bisa Dijadikan Obat, Begini Cara Mengolahnya", yang melansir dari kanal YouTube Doctor Sehat, Sabtu, 12 Desember 2020.

Ternyata tanaman hias keladi bisa dijadikan sebagai obat.

Bunga yang mempunyai umbi ini ternyata memiliki keunggulan lainnya sebagai obat luar pada manusia.

Akan tetapi tidak dianjurkan untuk diolah menjadi obat bagian dalam tubuh karena semua bagian keladi beracun dan tidak boleh dikonsumsi.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah