Wow! Setelah aespa, SM Entertainment Disebut akan Bentuk Grup Band Perempuan

- 4 Maret 2023, 19:34 WIB
Setelah aespa, SM Entertainment disebut akan membentuk grup band perempuan.
Setelah aespa, SM Entertainment disebut akan membentuk grup band perempuan. /Twitter @aespa_official

ZONABANTEN.com – aespa adalah girl group terbaru SM Entertainment yang mengusung konsep metaverse.

Berkat konsep tersebut, aespa menjadi girl group K-Pop pertama yang diberi gelar ‘Next Generation Leaders’ oleh majalah TIME pada tahun 2022.

aespa memberi warna baru di industri K-Pop. Selain menyuguhkan musik yang unik, mereka juga memiliki cerita yang menarik.

Setiap member aespa memiliki avatar. Mereka juga memiliki teman virtual bernama Naevis dan musuh bernama Black Mamba.

Sejak aespa debut, berbagai teori yang berkaitan dengan para penyanyi SM Entertainment terus bermunculan, membuat SM Stan semakin tertarik dengan konsep mereka.

Baca Juga: aespa Ungkap Alasan Mereka Ingin Jadi Idola K-Pop, Alasan Winter Tak Terduga

Sejak dulu, SM Entertainment memang gemar tampil beda. Agensi hiburan yang didirikan oleh Lee Sooman itu tidak ragu menciptakan berbagai grup K-Pop unik, baik dari segi konsep maupun dari segi musik.

Setelah aespa, SM Entertainment akan mendebutkan girl group baru di tahun ini. Menurut rumor yang beredar di DC Inside, girl group baru agensi tersebut terdiri dari delapan orang, di mana empat orang di antaranya tergabung dalam unit band.

Girl group baru SM Entertainment dipegang oleh Chris Lee yang saat ini masih menjabat sebagai CEO di agensi tersebut. Ia berencana untuk membentuk girl group seperti Girls’ Generation.

Girl group baru SM Entertainment dijadwalkan debut pada kuartal kedua (April-Juni) tahun 2023. Adapun konsep mereka diprediksi berkaitan dengan bulan dan bintang karena Chris Lee pernah mengunggah foto keduanya di akun Instagram-nya.

Baca Juga: Ada Haechan dan Jisung NCT, Ini 18 Artis SM Entertainment yang Nonton Konser aespa

Konsep girl group baru SM Entertainment diprediksi berkaitan dengan gambar dalam foto di atas.
Konsep girl group baru SM Entertainment diprediksi berkaitan dengan gambar dalam foto di atas. (Foto: Twitter @aeshidae_)

Baca Juga: Keren! Winter Mainkan Gitar Listrik di Konser Pertama aespa, Buat MY Kaget dan Terpesona

Para trainee perempuan baru SM Entertainment akan diperkenalkan untuk pertama kalinya melalui pertunjukan yang bertajuk ‘2023 SM TRAINEES SHOW CASE’.

Pertunjukan tersebut akan digelar di Korea Selatan pada tanggal 15 Maret 2023 pukul 08.00 PM KST dan kira-kira berlangsung hingga satu setengah jam.

Bagi yang ingin menyaksikannya harus mendaftarkan diri terlebih dahulu. Namun, selama pertunjukan tersebut berlangsung, dilarang merekam penampilan para trainee SM Entertainment.

Sementara itu, menurut rumor yang beredar di Weibo, girl group baru SM Entertainment saat ini sedang sibuk membuat video musik debut mereka.***

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah