Sosok Sebenarnya Raden Saleh, Pelukis yang Karyanya Dirampok dalam Film Mencuri Raden Saleh

- 26 Agustus 2022, 16:51 WIB
 Lukisan Penangkapan Pangeran Diponegoro karya Raden Saleh.
Lukisan Penangkapan Pangeran Diponegoro karya Raden Saleh. /cagarbudaya.kemdikbud.go.id/

ZONABANTEN.com – Penonton film Mencuri Raden Saleh meroket dan mencuri perhatian publik dan penikmat film Indonesia.

Film Mencuri Raden Saleh mengulas tentang lukisan pencurian Penangkapan Diponegoro karya Raden Saleh.

Lalu, siapa Raden Saleh yang sosoknya kini menjadi sorotan lantaran sebuah film berjudul Mencuri Raden Saleh?

Baca Juga: Mencuri Raden Saleh Tembus 200 Ribu Penonton, Hadirkan Money Heist dengan Kearifan Lokal

Berikut selengkapnya.

Dikutip Zona Banten dari Kemendikud, Raden Saleh Syarif Bustaman lahir di Terbaya, Semarang, Jawa Tengah dari pasangan Mas Ajeng Zarip Husen dan Sayid Husein bin Alwi bin Awal, Bupati Terbaya pada waktu itu.

Raden Saleh belajar banyak hal pada orang-orang yang ahli di bidangnya.

Ia belajar melukis di bawah bimbingan Antonie A.J Paijen dan J. Th. Bik.

Bakat dan kemampuannya ini membawa kesempatan bagi Raden Saleh untuk mengembangkan diri di Eropa.

Tahun 1829, nyaris bersamaan dengan patahnya perlawanan Pangeran Diponegoro oleh Jenderal Hendrik Merkus de Kock, Capellen membiayai Saleh belajar ke Belanda.

Halaman:

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x