Hari Batik Nasional 1 Oktober, 8 Idol K-Pop dari BTS hingga EXO Wibawanya Makin Bertambah saat Gunakan Batik

- 1 Oktober 2021, 12:38 WIB
Hari Batik Nasional 1 Oktober, 8 Idol K-Pop dari BTS hingga EXO Wibawanya Makin Bertambah saat Gunakan Batik
Hari Batik Nasional 1 Oktober, 8 Idol K-Pop dari BTS hingga EXO Wibawanya Makin Bertambah saat Gunakan Batik /PR Bekasi/

ZONABANTEN.com - 1 Oktober telah ditetapkan sebagai peringatan Hari Batik Nasional.   Ternyata yang mengapresiasi bukan hanya orang Indonesia. Melainkan, para idol K-Pop BTS hingga EXO juga turut menggunakan batik Indonesia.

Batik Indonesia telah ditetapkan oleh UNESCO pada 2 Oktober 2009 sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Non bendawi.  Selain itu, batik Indonesia ternyata juga berhasil menerobos hati para idol K-Pop dari BTS hingga EXO.

Terlihat di beberapa acara, para idol K-Pop dari BTS hingga EXO pun dengan bangga menggunakan batik Indonesia saat konser maupun acara lainnya.

Baca Juga: Uji Coba Senjata, Korea Utara Menembakkan Rudal Anti Pesawat yang Baru Dikembangkan

Dikutip ZONABANTEN.com dari PR Bekasi, berikut kami sajikan deretan idol K-Pops yang bangga menggunakan batik Indonesia:

  1. Kai EXO

Pemillik nama asli Kim Jongin atau yang lebih dikenal Kai merupakan salah satu penari inti dari boyband EXO.

Pada saat tampil di acara SBS Inkigayo, Kai terlihat sedang lihai menari dengan menggunakan baju bermotif batik Indonesia.

Baca Juga: Jadwal Trans7 Hari Sabtu 2 Oktober 2021: BTS dan Opera Van Java

Kai terlihat menggunakan batik cokelat dengan luaran transparan hitam.

  1. Sehun EXO

Pemilik nama asli Oh Sehun dikenal menyukai berbagai produk buatan Indonesia.

Sama seperti Kai, Sehun terlihat menggunakan batik di acara SBS Inkigayo.

Selain itu, dirinya juga pernah terlihat kamera tengah menggunakan boclxer dan topi yang bermotif batik.

Baca Juga: Atasi Diabetes Dengan Satu Ibadah Ini!, Dokter Zaidul Akbar: Sangat Baik Untuk Mengendalikan Keseimbangan Gula

Tak berhenti di situ, berulang kali Sehun juga diketahui sering menggunakan sendal jepit bermerek Swallow dengan kaus ‘Damn! I Love Indonesia’.

  1. Suga BTS

Rapper BTS bernama lengkap Min Yoongi ini pernah membagikan fotonya tengah menggunakan kemeja bermotif batik.

Batik tersebut didapatkannya dari seorang penggemar yang berasal dari Indonesia. Untuk mengapresiasinya, Suga pun menggunakan kemeja tersebut.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri BHSI 1 Oktober 2021, Sebelum Terlambat! Dewa Harus Bongkar Kebusukan Dewi

  1. V BTS

Salah satu penyanyi vocal dari BTS yang bernama lengkap Kim Taehyung pun terlihat menggunakan batik.

Foto tersebut didapatkan saat Ansel Elgort, salah satu aktor Hollywood berfoto dengan V.

Member BTS tersebut pun terlihat sedang menggunakan batik berwarna cokelat.

  1. Tiffany SNSD

Tiffany yang dikenal sebagai salah satu vokalis utama SNSD terlihat menggunakan batik saat menghadiri Burberrt Prorsum Fashion Show di London, pada 2012 silam.

Baca Juga: Biadab! 3 Pria Perkosa Siswi SD di Kebun Sawit Pandeglang

  1. Seohyun SNSD

Tak mau ketinggalan, anggota termuda dari grup SNSD ini terlihat  menggunakan batik saat acara Burberrt Prorsum Fashion Show di London, pada 2012 lalu.

Seohyun memilih menggunakan batik dengan motif hitam dan oranye.

  1. Kwon Hyun Bin

Di saat melakukan sesi pemotretan untuk majalah W, Hyun Bin terlihat menggunakan kemeja batik yang terlihat mirip dengan Suga BTS.

Baca Juga: Tempat Tidur Bertingkat dalam Serial Squid Game Punya Arti Sendiri, Ini Maknanya

Hyun Bin menggunakan batik dengan motif warna biru navy dengan dasaran warna abu-abu.

  1. Luhan

Di tahun 2012 silam, Luhan dengan grup EXO-M, di sesi pemotretan majalah Men’s Mental Health Tiongkok, terlihat menggunakan batik dengan motif kipas.***

Disclaimer: Artikel ini sebelumnya pernah diunggah di Pikiran Rakyat Bekasi dengan judul Hari Batik Nasional, Idol K-Pops dari BTS hingga Exo juga Bangga Pakai Batik Indonesia.

Editor: Bunga Angeli

Sumber: PR Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah