Daftar 5 Film Jerman Terpopuler di Perpustakaan Digital Goethe-Institut

- 6 Februari 2021, 12:55 WIB
Rettet Raffi ! menjadi salah satu 5 film jerman terpopuler versi Goethe Institut Indonesien
Rettet Raffi ! menjadi salah satu 5 film jerman terpopuler versi Goethe Institut Indonesien /Rettet Raffi

ZONA BANTEN – Goethe-Institut Indonesien pekan ini mengumumkan 5 daftar film Jerman
paling populer di Onleihe yang dapat diakses secara gratis dari mana pun dan kapan
pun di Indonesia.

Lima film yang paling banyak ditonton di Onleihe merupakan film-film rilisan tahun
2011 hingga 2018 dengan genre komedi dan drama.

Baca Juga: Bawa 3 Dokumen Ini, Kalau Ingin Mencairkan Bansos BST Rp300 Ribu Tahun 2021 di Kantor Pos

Judul dari kelima film yang dimaksud ialah Fack ju Göthe 1 (2013), Agnes (2016), Louisa (2011), Rettet Raffi! (2015), dan 100 Dinge (2018).

Seluruh film ini, kecuali Rettet Raffi!, dilengkapi teks terjemahan bahasa Inggris.

“Film-film di Onleihe bisa dinikmati dengan nyaman karena bebas dari iklan. Koleksi
media film dan media lainnya di Onleihe merupakan sumber daya yang unik untuk
semua orang di Indonesia yang meminati budaya dan bahasa Jerman,” ujar Nico
Sandfuchs, Kepala Bagian Layanan Informasi dan Perpustakaan Goethe-Institut untuk
Kawasan Asia Tenggara, Jumat 5 Februari 2021 dalam rilis yang diterima oleh ZONA BANTEN.

Baca Juga: Cihuy! BST Rp 300 Ribu per Bulan dari Kemensos Cair, Begini Cara Pencairan Dana Bantuan Pemilik Kartu KIS

Berikut sinopsis lima film Jerman terpopuler di Onleihe:

1. Fack ju Göthe 1 (2013)
Di atas tempat persembunyian barang curiannya tahu-tahu sudah ada gedung
olahraga. Mantan napi Zeki Müller (diperankan Elyas M'Barek) tidak punya pilihan dan
terpaksa berpura-pura menjadi guru pembantu di sekolah Goethe-Gesamtschule. Fack
ju Göthe yang disutradarai Bora Dagtekin bercerita tentang guru-guru yang kewalahan
dan murid-murid yang bermasalah dan merombak total genre komedi sekolah dengan
ucapan apa adanya dan dialog yang tajam.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Goethe-Institut Indonesien


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah