Termasuk J-Hope BTS, Inilah 7 Idola K-Pop yang Nyaris Tidak Debut di Grupnya Sekarang

19 Agustus 2022, 08:50 WIB
Termasuk J-Hope BTS, inilah 7 idola K-Pop populer yang hampir tidak debut sebagai member grupnya sekarang /Twitter @jhsjpg

ZONABANTEN.com – J-Hope BTS kini telah menjadi bintang K-Pop global yang memiliki puluhan juta penggemar.

Namun, tahukah kamu jika ia hampir saja tidak debut sebagai personil BTS?

Selain J-Hope, beberapa idola K-Pop ini juga nyaris tidak debut sebagai member grup mereka sekarang, lho.

Siapa saja mereka? Berikut daftarnya. Apakah idolamu termasuk?

1. J-Hope BTS

J-Hope BTS sebenarnya dulu pernah ingin meninggalkan Big Hit Entertainment (HYBE Labels) sebelum BTS debut.

Namun, ia akhirnya memutuskan untuk tetap bertahan karena para rekannya di grup tersebut. Dikatakan bahwa Jungkook bahkan sampai menangis saat mengetahui rencana J-Hope untuk hengkang.

Baca Juga: Ingin Buat Hyungnya Bahagia, V BTS Rela Susah Payah Dapatkan Benda Ini Demi J-Hope

2. Lee Know dan Felix Stray Kids

Sebelum Stray Kids debut, keduanya pernah mengikuti sebuah reality show Mnet dan JYP Entertainment pada tahun 2017.

Mereka berjuang keras untuk bertahan, tetapi Lee Know dan Felix awalnya tereliminasi. Namun, Park Jin Young selaku pendiri JYP Entertainment memberikan kesempatan kedua kepada mereka.

Park Jin Young menyadari bahwa Lee Know dan Felix memiliki potensi besar untuk menjadi idola K-Pop, dan akhirnya mereka debut sebagai member Stray Kids.

Baca Juga: Peduli Lingkungan, JYP Entertainment akan Stop Produksi Album Fisik ITZY, TWICE, Stray Kids dan Lainnya

3. Seulgi Red Velvet

Seulgi dulunya juga hampir tidak debut sebagai member Red Velvet. Ia telah menjalani masa trainee selama lebih dari tujuh tahun di SM Entertainment.

Selama waktu tersebut, Seulgi mengalami banyak kesulitan. Saat itu, ia ingin menyerah saja karena merasa bahwa kemampuan vokalnya tidak membaik sama sekali.

Namun, sang ibu terus memberikan semangat kepada Seulgi dan membantunya untuk mengatasi kemerosotan itu hingga akhirnya ia kini menjadi vokalis Red Velvet.

Baca Juga: Dibilang Nyontek Gaya Jennie BLACKPINK, Yeri Red Velvet Beri Respon Menohok

4. Kang Daniel

Kang Daniel pernah mengikuti program survival Mnet yaitu Produce 101 season 2 pada tahun 2017. Ia akhirnya berhasil lolos dan menjadi center boy group K-Pop Wanna One.

Namun, Kang Daniel sebenarnya pernah ingin meninggalkan kompetisi tersebut karena merasa kecewa dengan hasil yang ia dapatkan di awal program tersebut.

5. Momo dan Tzuyu TWICE

Momo dan Tzuyu pernah mengikuti reality show SIXTEEN namun tereliminasi. Awalnya, TWICE direncanakan untuk debut sebagai girl group yang beranggotakan tujuh member saja.

Namun, Park Jin Young akhirnya memutuskan untuk menambah dua member lagi yaitu Momo dan Tzuyu.

Baca Juga: Termasuk Jihyo dan Momo TWICE, 12 Idola K-Pop Ini Alergi Bahan Makanan Tertentu, Ada yang Alergi Garam!

Alasan mengapa Park Jin Young memilih Momo adalah karena ia merasa bahwa TWICE membutuhkan seorang performer, dan Tzuyu dipilih karena ia memiliki popularitas yang tinggi.

Itulah tujuh idola K-Pop yang hampir tidak debut sebagai member grupnya saat ini. Apakah idolamu termasuk?***

Editor: Siti Fatimah Adri

Sumber: kpopstarz

Tags

Terkini

Terpopuler