9 Hashira di Anime Demon Slayer:Kimetsu No Yaiba, Siapakah yang Terkuat?

20 Februari 2022, 08:52 WIB
9 hashira dalam anime Kimetsu No Yaiba dengan tingkat kekuatan dan teknik pernafasan yang berbeda-beda/Twitter/@DemonSlayerSc /

ZONABANTEN.com – Hashira atau pilar adalah karakter-karakter yang bertugas untuk membasmi para iblis di anime Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba.

Hashira merupakan tingkatan terkuat dari organisasi pemburu iblis. Untuk menjadi seorang hashira tidaklah gampang. Karena membutuhkan latihan yang sangat keras dan disiplin.

Hashira sendiri jumlahnya lebih dari 9 orang, namun beberapa hashira lainnya ada yang telah mati dan ada juga yang mengundurkan diri.

Nah, dari ke-9 hashira yang ada di organisasi pemburu iblis anime Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba, berikut ZONABANTEN.com telah merangkumkan dikutip dari channel YouTube Da Chan II.

Baca Juga: Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba, Mengenal Awal Mula Raja Iblis Kibutsuji Muzan

  1. Shinobu Kocho (Pilar dengan teknik pernafasan serangga)

Shinobu adalah salah satu pilar yang ahli dalam pengobatan dan penyembuhan. Di antara ke-9 hashira lainnya, Shinobu memiliki fisik yang paling lemah.

Senjata dari Shinobu berupa sebuah pedang yang dilumuri dengan racun yang mematikan. Betapa mematikannya racun dari pedang Shinobu dapat dilihat dari salah satu adegan ketika Shinobu memenggal kepala kakak dari iblis Rui dan membuatnya begitu kesakitan hingga akhirnya mati.

  1. Uzui Tengen (Pilar dengan teknik pernafasan suara)

Teknik pernafasan jenis ini merupakan turunan dari teknik pernafasan petir. Dengan teknik pernafasan ini, Uzui bisa memprediksi pergerakan musuhnya melalui suara.

Uzui berasal dari keluarga Shinobi dan sudah terbiasa dilatih dengan sangat keras oleh ayahnya.

Senjata yang dimiliki oleh Uzui berupa pedang mikirin besar yang tersambung dengan rantai besi pada kedua tangannya.

Baca Juga: Turun Tahta! Demon Slayer Season 2 Gusur My Dress-up Darling dalam Charts Anime of the Week

  1. Mitsuri Kanroji (Hashira dengan teknik pernafasan cinta)

Mitsuri Kanroji memiliki kekuatan fisik yang besar dibandingkan manusia pada umumnya. Kekuatan itu telah ia dapatkan semenjak lahir.

Mitsuri bisa melenturkan tubuhnya, sehingga itu akan mempermudah pergerakannya saat bertarung.

Selain itu, senjata yang dimiliki oleh Mitsuri adalah sebuah pedang panjang yang sangat lentur.

Sesuai dengan nama teknik pernafasan yang dimilikinya, Mitsuri memiliki kepribadian yang sangat peduli pada hashira lainnya, terutama kepada Obanai Iguro.

  1. Giyu Tomioka (Hashira dengan teknik pernafasan air)

Teknik pernafasan air adalah sebuah teknik pernafasan yang merupakan turunan langsung dari teknik pernafasan matahari.

Giyu Tomioka adalah hashira yang tidak pernah merasa pantas dan tidak ingin dipanggil sebagai hashira.  

Kemampuan Giyu tidak bisa diragukan. Ia telah menguasai 10 teknik pernafasan air, bahkan dia juga telah menciptakan teknik pernafasan air miliknya sendiri yaitu teknik ke-11.

Baca Juga: Resmi! Demon Slayer Dapat Lampu Hijau Untuk Season ke-3, Adaptasi Arc Swordsmith Village

  1. Rengoku Kyoujuro (Hashira dengan teknik pernafasan api)

Rengoku digambarkan sebagai sosok hashira yang memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi dan sangat antusias dalam setiap tugasnya sebagai hashira.

Diketahui bahwa ayah dari Rengoku dulunya juga merupakan seorang hashira yang sangat kuat di masanya.

Meskipun Rengoku adalah hashira pertama yang harus mati dalam pertarungan setelah melawan iblis bulan atas peringkat ke-3 yaitu Akaza, namun kemampuan Rengoku juga tidak dapat diremehkan.

  1. Muichiro Tokito (Hashira dengan teknik pernafasan kabut)

Muichiro merupakan hashira termuda di antara hashira lainnya. Di usianya yang ke-14 tahun dia sudah berhasil menjadi hashira, dengan masa pelatihan hanya dua bulan.

Hal ini membuktikan bahwa kemampuan Muichiro sangatlah luar biasa, meski umurnya tergolong muda.

Baca Juga: Perubahan Tanda di Kening Kamado Tanjiro dan Kabar Musim Ketiga Anime 'Demon Slayer'

  1. Obanai Iguro (Hashira dengan teknik pernafasan ular)

Obanai Iguro adalah seorang hashira yang selalu menutup mulutnya menggunakan perban dengan ular yang melingkar di lehernya.

Berdasarkan kisah masa kecil dari Obanai yang menyedihkan, perban itu digunakan untuk menutupi luka yang dibuat oleh keluarga Obanai dengan sengaja.

Teknik pernafasan yang dimiliki oleh Obanai merupakan percabangan dari teknik pernafasan air.

Untuk senjata sama seperti hashira lainnya, Obanai memiliki sebuah pedang yang berbentuk seperti ular.

  1. Sanemi Shinazugawa (Hashira dengan teknik pernafasan angin)

Sanemi merupakan hashira yang memiliki penampilan cukup menyeramkan. Dia memiliki kepribadian pemberontak dan pemberani yang tidak takut mati.

Selain itu Sanemi memiliki banyak bekas luka di sekujur tubuhnya, karena dia memiliki kemampuan yaitu membuat iblis mabuk dengan darahnya.

Sperti hashira lainnya yang memiliki senjata, Sanemi juga memiliki senjata berupa pedang merah yang nantinya akan membunuh Kokushibu.

Baca Juga: Movie ‘Jujutsu Kaisen 0’, Inilah Visual Poster dan Tanggal Rilisnya

  1. Gyomei Himejima (Hashira dengan teknik pernafasan batu)

Gyomei digambarkan sebagai sosok hashira yang memiliki kepribadian lembut dan penyayang, hal ini dibuktikan dengan Gyomei yang mengasuh banyak anak yatim di masa lalunya.

Meskipun lembut dan penyayang, namun Gyomei sangat tegas dan pemberani ketika berada di medan peperangan.

Dia  juga adalah seorang penganut ajaran Budha yang taat, mengingat masa lalu Gyomei adalah seorang biksu.

Memiliki perawakan yang tinggi besar dan buta pada kedua matanya, Gyomei merupakan hashira tertua di antara hashira lainnya.

Itulah tadi ulasan mengenai peringkat hashira atau pilar di anime Kimetsu No Yaiba. Jangan lupa nantikan season 3-nya. ***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Youtube Da Chan II

Tags

Terkini

Terpopuler