Mengenal Simpeg Online, Tujuan, Fungsi dan Manfaatnya

- 1 Mei 2022, 09:47 WIB
Mengenal Simpeg Online, Tujuan, Fungsi dan Manfaatnya
Mengenal Simpeg Online, Tujuan, Fungsi dan Manfaatnya /Foto/Ilustrasi/Pixabay/Tumisu

Baca Juga: TransJakarta Siapkan 12 Titik Keberangkatan Gratis untuk Sholat Idul Fitri di JIS, Berikut Ini Rutenya!

Manfaat Simpeg Online

Manfaat dari simpeg online adalah sebagai berikut:
● Memperoleh informasi pegawai dengan cepat dan terkini
● Memudahkan pembuatan laporan
● Mengetahui pegawai yang akan naik pangkat dan yang akan memperoleh kenaikan gaji berkala
● Menjadikan mudah pekerjaan yang berkaitan dengan kepegawaian semisal angka kredit pegawai
● Menjadikan mudah memantau pembagian cuti
● Menjadikan mudah pengelolaan beban kerja untuk pegawai
● Menjadikan mudah presensi dan pemberian upah pegawai
● Menjadikan mudah perekrutan pegawai
● Bisa membuat rencana penyebaran pegawai yang sesuai dengan pendidikan dan kompetensinya
● Bisa membuat rencana kebutuhan pegawai

Baca Juga: Mino Raiola Meninggal Dunia setelah Melawan Penyakit, Dunia Bola Berduka

Ruang Lingkup Manajemen Kepegawaian

Menurut Poniran (2011) memberikan penjelasan bahwa manajemen kepegawaian terdapat beberapa kegiatan atau lingkun prosesnya, yang antara lain:
1. Perencanaan
Perencanaan merupakan suatu aktivitas yang dilakukan untuk menyusun dan menetapkan formasi pegawai.
2. Pengadaan
Pengadaan adalah aktivitas untuk mengisi formasi yang kosong yang dilaksanakan dimulai dari perencanaan, pengumuman, pelamaran, penyaringan, pengangkatan sampai dengan pengangkatan menjadi pegawai.
3. Pengembangan Kualitas
Pada tahap ini dilaksanakan dengan memberikan pelatihan dan pendidikan untuk pegawai. Hal ini dilaksanakan untuk menunjang dan meningkatkan kredibilitas para pegawai dalam bekerja melayani masyarakat.
4. Penempatan
Apabila telah mendapatkan bimbingan teknis dan fungsi tugas maka akan dilakukan penempatan kepada para pegawai yang sudah dipilih dengan keahlian dan kriteria masing-masing anggota supaya tugas dan fungsi yang kemudian diberikan dapat berjalan dengan baik.

Baca Juga: Sulit Datangkan Haaland atau Lewandowski, Barcelona Mulai incar Lukaku
5. Promosi
Promosi jabatan dilakukan untuk menghargai pengorbanan dan pengabdian pegawai selama ia bekerja.
6. Penggajian
Gaji bersifat hak pegawai dan merupakan balas jasa atas hasil kerja, maka gaji pegawai ditetapkan berdasarkan atas pekerjaan dan besarnya tanggung jawab dan juga tidak melupakan aspek kelayakan untuk hidup
7. Kesejahteraan
Kesejahteraan diukur dipengaruhi oleh kebutuhan para pegawai yang berbeda-beda. Ini akan sulit untuk mengukur tingkat kesejahteraan antara pegawai satu dengan pegawai yang lain.
8. Pemberhentian
Pemberhentian pegawai merupakan pemberhentian yang menyebabkan yang bersangkutan tidak lagi berkedudukan sebagai pegawai.
9. Pensiun
Pensiun yaitu hak kepegawaian yang diberikan kepada pegawai yang memenuhi syarat-syarat menurut perundang-undangan yang berlaku.
Talenta by Mekari, Rekomendasi Simpeg Online Terbaik
Talenta adalah salah satu merk HRIS (human resources information system), yakni software (perangkat lunak) untuk manajemen sumber daya manusia. Aplikasi HRD biasanya bertujuan mengurangi beban kerja administrasi di bidang penggajian, perpajakan karyawan, absensi, dan performance appraisal.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Terbaru 1 Mei 2022 Spesial Idul Fitri! Dapatkan Ratusan Primogems Gratis

Selain itu, Talenta juga menyediakan simpeg online yang dilengkapi dengan fitur mobile friendly yang disebut mobile employee self service yang dapat memudahkan karyawan untuk mengakses

Talenta melalui smartphone atau gadget masing-masing.

Halaman:

Editor: Yuliansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x