Sulit Diakses, Anggaran Penanganan Covid-19 di Tangsel jadi Sorotan

- 13 November 2020, 08:51 WIB
Wakil Ketua Fraksi PSI DPRD, Alexander Prabu.
Wakil Ketua Fraksi PSI DPRD, Alexander Prabu. /Foto/ig @alexprabu.psi

 

ZONABANTEN.com -Sulitnya mengakses informasi anggaran penanganan Covid-19 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menjadi sorotan Wakil Ketua Fraksi PSI DPRD, Alexander Prabu.

"Selama ini, kami susah untuk mengakses semua bantuan penangan Covid 19. Baik dari segi kesehatan, bantuan sosial, ekonomi dan lain lain. Website Pemerintah Kota Tangsel seringkali kosong dan tak di update," kata Alexander Prabu kepada Zonabanten (Pikiran Rakyat Media Network), Kamis 12 November 2020.

Tak hanya Alexander Prabu, sorotan pun datang dari Tangerang Public Transparency Watch (Truth).

Melalui Juru Bicaranya, Jupri Nugroho bahkan telah membawa persoalan dugaan penyimpangan anggaran penanganan Covid 19 ke Kepolisian.

Baca Juga:

Update Harga Emas ANTAM Hari Ini di Galeri 24, Jumat 13 November 2020, Kurang Pergerakan, Turun Lagi

"Kami sudah melaporkan ke Polres Tangsel, atas dugaan pelanggaran pidana keterbukaan informasi publik," kata Jupri Nugroho.

"Sekaligus mendorong Aparat Penegak Hukum (APH) lainnya, untuk menyelidiki anggaran Covid-19 Pemkot Tangsel," tegas Jupri beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: Ari Kristianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x