Profil Faldo Maldini, Alumnus UI yang Pernah Kalah Pemilu, Kini Jadi Cawalkot Tangerang Diusung Gerindra

- 1 Juli 2024, 13:05 WIB
Faldo Maldini, Cawalkot Tangerang yang diusung Partai Gerindra untuk mengikuti Pilkada 2024.
Faldo Maldini, Cawalkot Tangerang yang diusung Partai Gerindra untuk mengikuti Pilkada 2024. /Instagram/@faldomaldini

ZONABANTEN.com – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) memberikan kesempatan pada kaum muda untuk berpartisipasi di bidang pemerintahan. Kali ini, partai politik (parpol) berlambang kepala garuda itu mengusung Faldo Maldini sebagai Calon Wali Kota (Cawalkot) Tangerang periode 2025-2030.

Faldo akan mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 bersama Muhammad Fadlin Akbar yang diusung sebagai Calon Wakil Wali Kota (Cawawalkot) Tangerang. Hal ini disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani, dalam sebuah acara yang digelar di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Minggu, 30 Juli 2024.

Melalui akun Instagram-nya, Faldo mengucapkan terima kasih kepada Partai Gerindra dan parpol lain yang memberikan kepercayaan padanya untuk maju sebagai Cawalkot Tangerang. Faldo pun mengajak koalisinya untuk sama-sama bergerak meraih kemenangan dalam Pilkada 2024 yang akan digelar pada November mendatang.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Partai PSI, Partai Gerindra, dan partai politik lainnya telah mengusung kami pada Pilkada Kota Tangerang. Ayo sama-sama kita menangkan,” kata Faldo, dikutip dari akun Instagram-nya pada Senin, 1 Juli 2024.

Baca Juga: Profil Sachrudin, Politikus Golkar yang Disebut Bakal Ikut Pilkada Kota Tangerang 2024

Oleh karena itu, Faldo berpotensi melawan Sachrudin, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Tangerang sekaligus mantan Wawalkot Tangerang periode 2013-2023 yang digadang-gadang juga akan maju sebagai Cawalkot Tangerang.

Profil Faldo Maldini

Faldo Maldini adalah seorang pengusaha dan politikus yang lahir pada 9 Juli 1990 sehingga usianya tergolong masih muda, yaitu 34 tahun. Dia mengenyam pendidikan Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat.

Setelah lulus dari SMA, Faldo melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi yang sangat tersohor di Tanah Air, yaitu Universitas Indonesia (UI). Saat itu, dia merupakan mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) dengan jurusan Fisika.

Sejak menimba ilmu di bangku perguruan tinggi, Faldo aktif berorganisasi. Dia pernah menjadi anggota Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FMIPA UI, hingga Ketua BEM UI.

Baca Juga: Duet Sachrudin dan Andri di Pilkada Kota Tangerang 2024 Dinilai Ideal, Begini Kata Pengamat Politik

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah