Pemprov Banten Bakal Masifkan Pelatihan Calon Tenaga Kerja untuk Tekan Angka Pengangguran

- 18 Februari 2024, 11:21 WIB
Kepala Disnakertrans Provinsi Banten, Septo Kalnadi.
Kepala Disnakertrans Provinsi Banten, Septo Kalnadi. /Pemprov Banten

ZONABANTEN.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten terus berupaya menurunkan angka pengangguran di daerah ini dengan berbagai cara. Sejumlah program telah dibuat dan diterapkan di delapan kabupaten/kota se-Provinsi Banten untuk menyejahterakan seluruh masyarakat setempat.

Menurut Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Banten, Septo Kalnadi, salah satu fokus Pemprov Banten saat ini adalah meningkatkan kompetensi atau kualitas calon tenaga kerja agar siap menghadapi perkembangan zaman yang pesat.

“Maka dari itu, kita tampung berbagai aspirasi, baik yang berasal dari masing-masing daerah maupun dari stakeholder, untuk kemudian kita petakan menjadi sebuah rencana program kerja,” katanya usai menghadiri acara di Auditorium Disnakertrans Provinsi Banten pada Jumat, 16 Februari 2024.

Septo menuturkan, strategi baru yang akan dilakukan Pemprov Banten untuk menurunkan angka pengangguran adalah mengoptimalkan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), memperbanyak pelatihan calon tenaga kerja, dan memperbanyak program magang.

Baca Juga: Dua Warga Provinsi Banten Jadi Finalis Putri Indonesia 2024, Al Muktabar: Mohon Dukungannya

“Hal itu akan kita fokuskan dalam menurunkan tingkat pengangguran terbuka sehingga masyarakat Banten sejahtera dapat kita wujudkan,” ujarnya.

Septo mengatakan, pelatihan calon tenaga kerja ini akan disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan agar tepat sasaran. Pihaknya telah memetakan keterampilan apa saja yang dibutuhkan perusahaan saat ini sehingga pelatihan yang diberikan tak sia-sia.

Selain itu, kata Septo, pihaknya juga memperhatikan potensi yang dimiliki setiap kabupaten/kota di Provinsi Banten. Sebab, ada yang unggul dengan kawasan pesisirnya, ada pula yang unggul dengan kawasan industrinya, sehingga keterampilan para calon tenaga kerjanya tidak bisa disamaratakan.

“Kita sudah petakan kapasitas keputusan masyarakat pencari kerja di seluruh wilayah kabupaten dan kota se-Provinsi Banten. Misalnya daerah pesisir yang berpotensi wisata, UMKM, daerah industri, semua kita petakan dan kita tentukan arahnya agar menghasilkan calon-calon pencari kerja yang terampil dan kompeten,” tuturnya.

Baca Juga: Marak Serangan Fajar saat Pemilu, Ketua Komisi I DPRD Banten: Kondisi Ini Sangat Memprihatinkan

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: bantenprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x