4 Hal yang Jadi Fokus Pemkab Tangerang Saat Ini, Kemiskinan Ekstrem hingga Inflasi

- 13 Oktober 2023, 15:59 WIB
Pj. Bupati Tangerang saat menghadiri sidang paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Tangerang yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-391 Kabupaten Tangerang.
Pj. Bupati Tangerang saat menghadiri sidang paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Tangerang yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-391 Kabupaten Tangerang. /Humas Kabupaten Tangerang

ZONABANTEN.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang kini fokus menjalankan sejumlah program untuk meningkatkan pembangunan di Kabupaten Tangerang. Hal ini disampaikan Penjabat (Pj.) Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono, dalam sidang paripurna yang digelar untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-391 Kabupaten Tangerang, Jumat, 13 Oktober 2023.

Andi mengatakan, Pemkab Tangerang akan fokus menurunkan angka kemiskinan ekstrem, meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap produk-produk lokal, meningkatkan kualitas pemerintahan, dan mengendalikan inflasi di Kabupaten Tangerang.

“Empat tema pelaksanaan pembangunan meliputi pengentasan kemiskinan ekstrem, peningkatan investasi, digitalisasi administrasi pemerintahan serta peningkatan penggunaan produk-produk dalam negeri, dan juga pengendalian inflasi,” katanya.

Andi menjelaskan, empat hal itu tertuang dalam Rencana Penarikan Dana (RPD) Kabupaten Tangerang Tahun 2024-2026 yang merupakan penjabaran dokumen Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Tangerang Tahun 2005-2025 dan dalam penyusunannya berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020-2024.

Baca Juga: Bagi-Bagi 3.901 Kartu Diskon Belanja, Pemkab Tangerang Cetak Rekor MURI

Oleh karena itu, Andi mengajak seluruh pemangku kepentingan di Kabupaten Tangerang sekaligus masyarakat setempat untuk bersama-sama mendukung program Pemkab Tangerang. Dirinya pun berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu Pemkab Tangerang melaksanakan pembangunan.

“Saya selaku Pj. Bupati Tangerang menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh elemen pembangunan yang telah berkontribusi positif untuk kemajuan Kabupaten Tangerang, dan tak lupa saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bersinergi dalam menyukseskan segala pembangunan di Kabupaten Tangerang,” tuturnya.

Sementara itu, Ahmed Zaki Iskandar selaku tokoh masyarakat mengatakan, HUT ke-391 Kabupaten Tangerang adalah momentum bagi Pemkab Tangerang dan seluruh masyarakat setempat untuk meningkatkan kolaborasi dalam mendukung program pembangunan yang telah ditetapkan.

Menurut Ahmed yang telah menjadi Bupati Tangerang selama 10 tahun, segala tantangan atau permasalahan yang dihadapi Pemkab Tangerang dapat diselesaikan dengan baik jika masyarakatnya ikut bersinergi.

Baca Juga: Berhasil Menurunkan Angka Stunting, Pemkab Tangerang Dapat Insentif Fiskal Rp6,47 Miliar

Halaman:

Editor: Rismahani Ulina Lubis

Sumber: tangerangkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x