Apa Itu BI Checking? Bagaimana Pengaruhnya Terhadap Masa Depan dan Peluang Kerja Kita? Berikut Penjelasannya

- 23 Agustus 2023, 10:07 WIB
Pengertian BI Chekcing dan penjelasannya
Pengertian BI Chekcing dan penjelasannya /OJK

ZONABANTEN.com - Saat ini publik sedang heboh membahas mengenai istilah BI Checking. Namun, sebagian masyarakat Indonesia banyak yang belum mengetahui apa arti dari BI Checking itu sendiri. Berdasarkan informasi yang beredar, ternyata BI Checking juga sangat berpengaruh terhadap nama baik serta masa depan kita, loh. Bahkan, BI Checking juga disebut berpengaruh pada saat kita mendaftar kerja pasa suatu pekerjaan.

Lalu, apa arti sebenarnya dari BI Checking itu sendiri. Berikut adalah penjelasan lengkapnya mengenai arti dari BI Checking:

Pengertian BI Checking 

BI Checking, atau lebih dikenal sebagai Badan Informasi Credit (BI) Checking, merupakan proses verifikasi dan evaluasi data kredit seseorang oleh lembaga keuangan.

BI Checking bisa dicek melalui sistem lembaga keuangan seperti bank atau lembaga pembiayaan.

Baca Juga: BI Resmi Buka Layanan Penukaran Uang Baru, Catat Lokasi dan Tanggalnya!

Secara sederhananya, BI Checking merupakan riwayat kredit seorang debitor bank yang di data dari Bank Indonesia.

Jadi, biasanya BI Checking akan dilakukan pada saat kita akan melakukan kredit pemilikan rumah (KPR) atau bahkan kredit di Bank itu sendiri.

BI Checking sendiri dibagi menjadi 5 tingkatkan, yakni collect 1, collect 2, collect 3, collect 4, dan collect 5.

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: TikTok @tokeproperty


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x