Pemkot Tangsel Siapkan 2 Rumah Sakit untuk Bantu Korban Kecelakaan Bus di Guci, Tegal

- 8 Mei 2023, 11:27 WIB
Benyamin Davnie didampingi Bupati Tegal Umi Azisah dan Kapolres Tegal AKBP Moch Sajarod Zakun di RSUD Soesolo untuk jemput warga yang alami kecelakan bus.
Benyamin Davnie didampingi Bupati Tegal Umi Azisah dan Kapolres Tegal AKBP Moch Sajarod Zakun di RSUD Soesolo untuk jemput warga yang alami kecelakan bus. /@HumasTegalkab/Twitter

ZONABANTEN.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan, Banten bantu siapkan dua rumah sakit untuk perawatan warga pada kecelakan bus yang terguling di Guci Tegal, Jawa Tengah. Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie mengatakan bahwa kedua rumah sakit yang disiapkan ini untuk perawatan para korban yang mengalami luka ringan dan luka berat. Rumah sakit yang disiapkan, yakni RSU Pamulang dan RSU Serpong Utara.

Ia juga menjelaskan Pemkot Tangerang Selatan telah mengirimkan tenaga medis ke Tegal setelah mendapatkan informasi tersebut.

Dinas Kesehatan mengirimkan mobil ambulance untuk mengevakuasi warga dari Tegal ke Tangerang Selatan untuk dilakukan perawatan.

Pada kejadian ini ada sejumlah warga yang alami luka ringan dan berat. Sementara ada dua orang yang meninggal dunia, satu orang di antaranya telah dimakamkan oleh pihak keluarga.

Baca Juga: Wisata Guci Memakan Korban, Begini Kronologi Bus Peziarah Asal Tangerang Terpelosok ke Jurang

Wali Kota Benyamin Davnie mengatakan berdasarkan informasi yang dihimpun ada 107 peserta yang mengikuti kegiatan ziarah dan ke pemandian air panas ini.

Masing-masing peserta dibagi menjadi dua bus dengan berisi 53 dan 54 orang. Peserta merupakan warga Kampung Kayu Gede, Serpong Utara.

Bus yang mengalami kecelakaan terguling pada Minggu 7 Mei 2023 pagi kemarin terguling di objek wisata Guci Tegal dan diketahui berisi 54 orang.

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x