Satu Abad NU: LKNU Banten Gelar Khitanan Massal Hingga Cek Kehamilan dan Deteksi Dini Stunting Gratis

- 7 Februari 2023, 15:28 WIB
Lembaga Kesehatan Nadlatul Ulama (LKNU) Banten Gelar Khitanan Masal Hingga Cek Kehamilan Gratis
Lembaga Kesehatan Nadlatul Ulama (LKNU) Banten Gelar Khitanan Masal Hingga Cek Kehamilan Gratis /ZONABANTEN / Rahman Wahid

ZONABANTEN.com – Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) Provinsi Banten melaksanakan khitanan massal dalam rangka resepsi Satu Abad NU.

Kegiatan khitanan massal oleh LKNU Banten tersebut dilaksanakan pada Selasa, 7 Februari 2023 di Gedung PWNU Banten, Jl. Raya Jakarta Kemang, Panancangan, Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang.

Kegiatan khitanan massal ini merupakan arahan dari ketua PWNU Banten, KH Bunyamin Hafidz dalam rangka Satu Abad NU dan pengabdian terhadap masyarakat.

Ketua LKNU Banten, dr Makhmud Jumhur mengungkapkan bahwa dirinya begitu bersyukur atas terselenggaranya kegiatan ini.

Baca Juga: Update Gempa Turki: Hampir 5000 Jiwa, Jumlah Korban Meninggal Diperkirakan Terus Bertambah

“Alhamdulillah, ini rangkaian kegiatan memperingati harlah Satu Abad NU dari Pengurus Wilayah NU terutama divisi Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama Banten.“ ungkap dr Jumhur.

“Kegiatan ini sebenarnya sudah dimulai dari satu bulan yang lalu, tepatnya di tanggal 7 Januari sampai tanggal 7 Februari, kita sudah melakukan berbagai kegiatan sosial, diantaranya adalah khitanan massal, lalu pemeriksaan gratis, pemeriksaan laboratorium juga gratis, lalu penyuluhan mengenai stunting,“ lanjutnya.

Dalam kesempatan tersebut, total ada 50 peserta mengikuti khitanan massal oleh LKNU Banten.

Baca Juga: Prediksi Skor Salernitana Vs Juventus di Serie A, Berita Tim, dan Kemungkinan Susunan Pemain 

Selain khitanan massal, LKNU Banten juga menggelar cek kesehatan gratis yang meliputi cek golongan darah, cek kehamilan dan cek gula darah.

Halaman:

Editor: Rahman Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x