Prakiraan Cuaca di Wilayah Provinsi Banten pada 11 Februari 2022

- 11 Februari 2022, 09:04 WIB
Ilustrasi - prakiraan cuaca dari BMKG
Ilustrasi - prakiraan cuaca dari BMKG /Pixabay/Felix Mittermeier

ZONABANTEN.com- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa pada Jumat, 11 Februari 2022, Kota Anyer diperkirakan akan mengalami cuaca berawan dari pagi, siang, dan dini hari nanti.

Kondisi serupa juga terjadi di kota Bojanegra, Cilegon, Pelabuhan Merak, Pandeglang, Serang, dan Tigaraksa.

Semuanya memiliki suhu yang relatif sama yaitu sekitar 23-32 °C dengan Kelembapan tiap daerahnya sekitar 60-90%.

Sementara di Kabupaten Lebak perlu diwaspadai karena diperkirakan akan mengalami hujan dengan intensitas sedang pada siang hari, namun akan kembali berawan pada malam dan dini hari.

Baca Juga: Obati dan Cegah Asam Urat Dengan Beberapa Jenis Sayur Berikut Ini!

Suhu di daerah ini sekitar 23-31 °C dengan Kelembapan tiap daerahnya sekitar 65-95%.

Diperkirakan akan terjadi hujan ringan pada siang hari di Kota Bayah, Carita, Binuangen, Gunung Kencana, Labuan, Malingping, dan Rangkasbitung.

Di Kota Bayah, Gunung Kencana, Labuan, Rangkasbitung dan Carita pada malam hari dan dini hari akan kembali berawan dengan suhu sekitar 23-31 °C dan Kelembapan daerahnya sekitar 65-95%.

Sedangkan di Kota Binuangen dan Malinhping, pada malam hari kembali berawan tapi saat dinihari diprediksi akan kembali hujan ringan.

Suhu di sana sekitar 23-31 °C dan Kelembapan daerahnya sekitar 65-95%.

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x