Datangi Ketua DPRD, Kapolres Tangsel Beberkan Program Bhabinkantibmas

- 10 Februari 2022, 15:33 WIB
Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu menyerahkan plakat kepada Ketua DPRD Abdul Rasyid. /Zonabanten/Ari
Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu menyerahkan plakat kepada Ketua DPRD Abdul Rasyid. /Zonabanten/Ari /

 

ZONABANTEN.com - Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Abdul Rasyid memaparkan, kedatangan Kapolres Tangsel ke Gedung DPRD, selain dalam rangka bersilahturahmi dengan lembaga legislatif, beberapa hal turut disampaikan sebagai bentuk sinergitas kepolisian dan wakil rakyat.

"Ini biasa (kunjungan) karena beliau kan Kapolres baru. Sekaligus juga membicarakan persoalan-persoalan berkaitan dengan tadi misalnya keamanan. Kalo terkait dengan keamanan ya itu kan sudah jelas yah, ya artinya kita berbagi informasi," kata Ketua DPRD Kota Tangsel yang akrab disapa Bang Ocil itu, Kamis 10 Februari 2022.

Beliau (Kapolres) juga banyak terobosan-terobosan yang menurut saya sangat baik tadi. Misalkan tadi ada semacam penghargaan atau award untuk bhabinkantibmas yah. Itu sesuatu yang baik, sehingga nanti tingkat kinerja dari babinkantibmas jadi terpacu," tambahnya.

Baca Juga: Atasi Kelangkaan, Pabrik Kertas di Tangsel Gandeng Pemkot Sebar 12 Ribu Liter Minyak Goreng

Terpisah, Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu menyebut, kedatangannya ke Pimpinan DPRD itu dalam rangka mempererat hubungan dan sinergitas antar lembaga, dalam mewujudkan Kota Tangsel yang aman dan kondusif.

"Hari ini, saya beserta dengan jajaran bersilaturahmi dengan DPRD dan anggota lainnya, dalam rangka untuk mempererat hubungan untuk sinergitas, membangun bagaimana Kota Tangsel ini selalu dalam kondisi kondusif. Kita selalu mendukung dan memberikan masukan dan kolaborasi," kata AKBP Sarly Sollu.

Kapolres menerangkan langkah-langkah bagaimana pihaknya dan DPRD membangun sinergi guna mewujudkan Tangsel yang aman dan kondusif. Terlebih, imbuhnya, berstrategi dalam hal koordinasi, terkait penyampaian aspirasi dari masyarakat yang dinilai tidak sependapat, dengan langkah dan kebijakan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel.

Baca Juga: 5 Jenis Kopi yang Populer di Dunia, Salah Satunya Luwak

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x