Hati-hati, Ada Percobaan Penipuan Lewat Akun Facebook Airin Palsu

- 22 April 2020, 16:48 WIB
Ilustrasi Facebook
Ilustrasi Facebook /.*(foto antaranews.com)

ZONA BANTEN – Dalam menggunakan media sosial sebaiknya anda harus selalu berhati-hati dan bijak. Baru-baru ini kembali terjadi usaha penipuan melalui media sosial.

Melalui sebuah akun Facebook palsu menggunakan nama ‘Airin Rachmi Diany’ orang tidak bertanggung jawab itu mencoba melakukan penipuan.

Salah satu warganet @mr_fahmy membongkar penipuan tersebut dan mengunggahnya via instagram story pada Jumat 17 april 2020 lalu.

Baca Juga: Pengendara Motor Nahas Tewas Akibat Terseret Arus Banjir Di Cimahi

Fahmi pun mengunggah tangkapan layar percakapan dengan akun Facebook palsu Wali Kota Tangerang Selatan dengan men-tag @Seputartangsel.

Terlihat jelas modus penipuan seolah-olah Wali Kota Tangsel  sedang menyapa warganya dan bertanya terkait situasi COVID-19.

"Modus baru chatting lewat messenger nanya-naya tentang Covid-19, ujung-ujungnya minta nomer WA dan kode OTP. WA dihack dan pura-pura minjem duit ke semua kontak WA," tulis Fahmy.

 

 

 

Seperti dilansir oleh Seputartangsel.com, Airin Rachmi Diany, ketika dikonfirmasi  melalui wartawan pada Selasa, 21 April 2020 mengatakan  bahwa ia telah mendengar seseorang mengatasnamakan dirinya dalam menipu sejumlah warganet.

Ia menambahkan, telah sejak lama tak aktif di media sosial bahkan Facebook.

"Saya nggak aktif di medsos ya. Temen-temen tahu persis," tegas Airin.

Baca Juga: Musisi Iwan Fals Kaget Membaca Berita 'Iwan Fals' Ditangkap Polisi

Menurut Airin, pihaknya sudah meminta jajaran Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Tangsel agar melaporkan peristiwa tersebut ke pihak kepolisian.

"Kita lagi laporkan ke Mabes Polri karena ujung-ujungnya ada yang meminta uang. Saya sudah minta Kominfo untuk melaporkan ke Mabes dan ke Facebooknya," ujar Airin. (*)

 

 

Artikel ini telah tayang di Seputartangsel.com dengan judul Yang Asli Tidak Aktif di Medsos, Airin Palsu Menipu di Facebook

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Pikiran-Rakyat.com Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah