Lakukan Verifikasi, BPN Tangsel Bakal Sertipikasi 400 Aset Pemkot di 2022

- 13 Januari 2022, 12:02 WIB
Kantah BPN Kota Tangsel. /Bandi
Kantah BPN Kota Tangsel. /Bandi /

Baca Juga: Awal Tahun 2022, Anak di Tangsel Alami Percobaan Penculikan dan Pelecehan Seksual

"Dari 819 bidang yang sudah dilakukan pengukuran di akhir tahun ini diharapkan dapat diterbitkan sertipikat oleh BPN. BPKAD berharap, sampai dengan tahun 2024 semua bidang tanah milik Pemkot Tangsel dapat dilakukan pengukuran, dan disertipikatkan," kata Billy Sukarsana kepada wartawan, Jumat 26 November 2021.

Saat ini, sedikitnya 325 bidang tanah milik Pemkot Tangerang Selatan tersebut telah disertipikatkan. Bidang yang telah disertipikatkan tersebut, ujar Billy Sukarsana, telah berdiri sekolah sekolah baik SD maupun SMP Negeri.

Pensertipikatan aset milik pemerintah itu, didampingi oleh Tim Koordinasi dan Supervisi Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (Kopsurgah KPK).

"Pensertipikatan aset juga menjadi program dari Korsupgah KPK, sehingga saat ini prosesnya didampingi oleh Tim Korsupgah KPK. Selama Tangsel berdiri telah disertifikatkan sebanyak 325 bidang tanah terdiri dari 245 sertipikat, dimana sebagian besar adalah tanah yang berdiri sekolah sekolah, baik SD maupun SMP," ujar Billy Sukarsana.

***

Halaman:

Editor: Ari Kristianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x