Jelang Nataru: DCVI Kembali Hadirkan Program Mercedes-Benz Commercial Vehicles Year-End Rescue 2023

22 Desember 2023, 14:01 WIB
DCVI Kembali Hadirkan Program Mercedes-Benz Commercial Vehicles Year-End Rescue 2023 /LITHIA FORD OFF RESNO/MEDIA DAIMLER

ZONABANTEN.com - Tahun 2023 merupakan tahun yang berwarna bagi Daimler Commercial Vehicle Indonesia (DCVI). 

Selain merilis berbagai lini produk terbaru seperti Mercedes-Benz Truk Actros Euro 5, Arocs Euro 5, dan Axor Euro 4 M-Cab dengan inovasi pada fitur-fiturnya, pada tahun ini DCVI juga meningkatkan layanan purnajualnya.

Untuk itu, DCVI dengan bangga mempersembahkan kembali Program Mercedes-Benz Commercial Vehicles Year-End Rescue yang merupakan program tahunan DCVI.

Baca Juga: Polytron Fox-R Raih Kemenangan di Uzone Choice Award 2023, Sebagai Best Electric Bike

Program ini diadakan untuk memastikan mobilitas libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru berjalan dengan lancar, terutama bagi pelanggan DCVI yang merupakan perusahaan - perusahaan otobus dan pengusaha truk dengan memberikan pelayanan saat periode libur Natal dan Tahun Baru 2023/2024.

Melalui program ini, DCVI mempersiapkan teknisi profesional dari Mercedes-Benz Truk dan Bus yang siap membantu seluruh pelanggan di delapan Bengkel Siaga yang berada di diler resmi Mercedes-Benz di Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Maros - Sulawesi Selatan. Program Mercedes-Benz Commercial Vehicles Year-End Rescue ini akan dilaksanakan mulai dari 23 Desember 2023 sampai dengan 02 Januari 2024.

Presiden Direktur Daimler Commercial Vehicles Indonesia, Naeem Hassim dalam keterangan yang diterima ZONABANTEN.com, Jumat, 22 Desember 2023, menjelaskan, “Dalam program Mercedes-Benz Commercial Vehicles Year-End Rescue 2023 ini kami memberikan pelayanan terbaik yang hadir di delapan titik bengkel siaga dari rekanan diler DCVI yang berada di delapan kota seperti Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya dan Makassar selama 24 jam.  Kami percaya program ini dapat mengoptimalkan operasional truk dan bus Mercedes-Benz, serta mendukung kelancaran libur Natal dan Tahun Baru 2023.”

Baca Juga: Jokowi Targetkan Stasiun MRT Monas Siap Beroperasi Tahun 2027

Berikut beberapa fasilitas dan pelayanan yang diberikan pada program ini:

  • Gratis biaya inspeksi atau check-up unit
  • Gratis perbaikan di tempat (lokasi kerusakan atau lokasi di tempat yang disewa) bagi kerusakan yang bersifat darurat,
  • Layanan purnajual gudang Cikarang (DPC I) tersedia 24 jam selama periode program Mercedes-Benz Commercial Vehicles Year-End Rescue 2023
  • Layanan darurat lain, seperti service car dan dukungan atau konsultasi teknis selama 24 jam.

"Selain itu, Pelanggan bisa menghubungi nomor telepon dari delapan bengkel siaga kami atau juga bisa Daimler Truck Connect Indonesia (DTCI), yang dapat dihubungi melalui telepon dan WhatsApp di 021- 3000 1971 serta e-mail mbcv-indonesia@daimler.com untuk mendapatkan penanganan selama periode program Mercedes-Benz Commercial Vehicles Year-End Rescue 2023," tambah Naeem.

Layanan DTCI ini dapat meningkatkan perasaan aman dan nyaman dalam berkendara selama periode libur Natal dan Tahun Baru 2023/2024.

Terdapat delapan titik bengkel siaga yang disiapkan oleh DCVI, yaitu sebagai berikut:

  1. PT. Kanindo Mitra Usaha, Medan, Jl. Sisingamangaraja XII, Kel. Harjosari I, Kec. Medan Amplas, Medan, (061) 787 3899, (061) 787 9043
  2. PT. Hartono Raya Motor, Jakarta, Jl. Daan Mogot Km. 1 No. 99, Jakarta, (021) 560 5200, (021) 566 0055, (021) 566 0064
  3. PT. Citrakarya Pranata, Bandung, Jl. Soekarno-Hatta No. 727, Bandung, (022) 860 28602
  4. PT. Hartono Raya Motor, Semarang, Jl. Raya Semarang Km. 10 Tambak Aji, Semarang, (024) 866 5858 (hunting)
  5. PT. Kalimas Arubu Indonesia, Yogyakarta, Jl. Raya Yogya-Solo Km. 9, Yogyakarta, 0274-488932
  6. PT. Hartono Raya Motor, Head Office Surabaya, Jl. Demak 166 - 170, Surabaya, (031) 532 1481, (031) 531 4417, (031) 531 1306, (031) 535 3271
  7. PT. Transforma Oto Prima, Surabaya, Jl. Tambak Osowilangon No. 23, Surabaya, (031) 996 84337
  8. PT. Gowa Kencana Motor, Maros - Sulawesi Selatan l. Dr. Sam Ratulangi Km 31 No. 163, Allepolea, Maros, (0411) 397 1491

Baca Juga: Wuling Jalin Kolaborasi Dengan Telkomsel, Perkuat Ekosistem Kendaraan Listrik Indonesia dengan Solusi IoT

Pemilihan delapan titik Bengkel Siaga yang juga dilengkapi dengan service car, telah disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan, terutama di area-area destinasi mudik dan mobilitas barang dan jasa terpadat.

Adanya akses yang kian terhubung melalui jalur trans-Sumatera maupun trans-Jawa dan banyaknya arus pemudik yang melintas, DCVI berharap dapat terus memberikan kenyamanan dan keamanan kepada pelanggan kendaraan niaga selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2023/2024.

Tentunya hal ini merupakan bentuk dukungan DCVI untuk mendorong kelancaran mobilisasi mudik dan suplai rantai pasok bisnis selama liburan jelang akhir tahun 2023.***

Editor: Rahman Wahid

Tags

Terkini

Terpopuler