Ada Masalah, Pembalap MotoGP ‘Alex Rins’ Buang Motor di Sirkuit Mandalika

- 19 Maret 2022, 16:00 WIB
Alex Rins buang motor di sirkut mandalika karena ada masalah
Alex Rins buang motor di sirkut mandalika karena ada masalah /Instagram/alexrins

ZONABANTEN.com - Ajang balap MotoGP di sirkuit Mandalika telah memasuki sesi ke-4 latihan bebas pada hari ini, 19 Maret 2022.

Sesi latihan MotoGP kali ini berjalan dengan lancar, hanya saja para pembalap sempat harus keluar dari lintasan karena red flag dikibarkan.

Red flag adalah tanda bagi para pembalap MotoGP untuk menghentikan segera perlombaan, karena adanya alasan yang mendesak.

Baca Juga: Benarkah Kabar Kedekatan Ciro Alves dengan Persib? Ini Faktanya

Pada kali ini, red flag harus dikibarkan karena motor dari pembalap nomor 42, Alex Rins, mengalami permasalahan.

Selama latihan berlangsung, Alex Rins terlihat tidak nyaman dengan motor yang ditungganginya. Ia sempat mengecek beberapa kali mesin motor miliknya.

Tak lama setelah itu, gumpalan asap dan api muncul dari bawah motornya, yang mana mengharuskan dirinya untuk menepi.

Untuk menghindari masalah yang lebih fatal, Alex Rins pun dengan sigap membuang motornya di pinggir lintasan, dan meninggalkannya dengan segera.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Sirkuit Mandalika, Jadi Tuan Rumah MotoGP 2022

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Trans7


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x