Hadapi Skotlandia, Julian Nagelsmann Menolak untuk Memandang Sebelah Mata

- 15 Juni 2024, 09:00 WIB
Hadapi Skotlandia, Julian Nagelsmann menolak untuk memandang  sebelah mata
Hadapi Skotlandia, Julian Nagelsmann menolak untuk memandang sebelah mata /Dok: DFB/

Selain itu, Nagelsmann mengaku tim besutannya sudah siap bertarung di Piala Eropa.

Ia menyatakan, bahwa tim asuhannya sudah merasa siap sejak pertandingan melawan Yunani.

"Saya kira kami siap, kami menggunakan waktu kami dengan baik setelah pertandingan melawan Yunani, kami berlatih dengan baik, para pemain memberikan kesan yang baik meskipun saya yakin terdapat sedikit kecemasan, tetapi itu tidak masalah," tutur Nagelsmann.

Baca Juga: Euro 2024: Daftar Skuat Jerman, Prediksi Line-up dan Jadwal Pertandingan

Sementara itu, kapten Skotlandia, Andy Robertson memuji Jerman sebagai tim yang sangat fantastis.

"Kami tahu betapa cepatnya durasi turnamen semacam ini. Oleh sebab itu, kami harus memberikan segalanya agar bisa mengukir sejarah, dan besok kami akan bermain di depan publik tuan rumah melawan tim yang luar biasa dengan banyak kualitas," puji Andy Robertson.

Mengenai kemampuan Skotlandia, Andy Robertson mengetahui tidak banyak yang akan menaruh harapan, namun ia menyatakan Timnas Skotlandia berpandangan berbeda.

"Beban kami tidak banyak, mungkin tidak ada yang berekspektasi, namun kami berekspektasi banyak dari diri kami sendiri, dan kami harus menunjukkan itu di lapangan," ucap pemain Liverpool tersebut.

Skotlandia dan Jerman mengadakan latihan sehari sebelum pertandingan pembuka, dan Piala Eropa 2024 ini merupakan turnamen besar pertama Skotlandia sejak Piala Dunia 1998.***

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: YouTube Handelsblatt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah