UEFA Nations League Liga B: Skotlandia Menang 'Derby Britania', Serbia Hancurkan Swedia

- 25 September 2022, 06:27 WIB
Striker Serbia Aleksandar Mitrovic
Striker Serbia Aleksandar Mitrovic /Sportkeeda/

ZONABANTEN.com - Dari lanjutan UEFA Nations League Liga B beberapa pertandingan yang menarik untuk dibahas dalam pembahasan ini.

Derby Britania antara Skotlandia menghadapi Irlandia, Israel yang menjamu Albania dan Serbia yang menghancurkan Swedia.

Dari Hampden Park, Glasgow, Skotlandia menjamu Irlandia dalam laga bertajuk ‘Derby Britania’.

Baca Juga: Jadwal TV RCTI Hari Ini Minggu, 25 September 2022, Akan Tayang Go Spot, Doraemon, Hingga Ikatan Cinta

Irlandia mampu mencuri gol melalui John Egan pada menit ke-18 memanfaatkan umpan terukur Nathan Collins.

Skotlandia harus kehilangan Kieran Tierney yang cedera pada menit ke-42.

Skor 0-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Skotlandia baru bisa menyamakan skor pada menit ke-49 melalui Jeck Hendry.

Pada menit ke-59, Skotlandia kembali kehilangan pemainnya.

Kini giliran Aaron Hickey yang keluar lapangan karena cedera.

Gol kemenangan bagi Skotlandia hadir pada menit ke-82.

Baca Juga: UEFA Nations League Liga A: Spanyol Kalah di Kandang, Trio Man Utd Hancurkan Pertahanan Bek Persija

Kali ini, Ryan Christie membawa negaranya makin kokoh di puncak klasemen UEFA Nations League Liga B Grup 1.

Sementara itu, Israel menjamu Albania di Stadion Sammy Offer, Haifa dalam lanjutan UEFA Nations League Liga B Grup 2.

Israel baru mampu membuka skor pada mennit ke-46.

Shon Weismann memaksimalkan umpan crossing Gavriel Kanichowski untuk membawa tuan rumah unggul 1-0 di babak pertama.

Albania sempat menyamakan skor pada menit ke-88 lewat tendangan Myrto Uzuni.

Namun, tendangan kaki kanan Tai Taribo pada injury time babak kedua memastikan kemenangan Israel dengan skor 2-1.

Israel kini duduk di posisi puncak UEFA Nations League Grup 2 dengan raihan 8 poin dari 4 laga.

Baca Juga: Ternyata Ini Lah Fakta Menarik Kekalahan Jerman Atas Hungaria

Sementara Albania diposisi juru kunci dengan 1 poin dari 3 laga.

Di pertandingan lainnya, Serbia menjamu Swedia di Stadion Rajko Mitic, Beograd.

Swedia mencuri gol terlebih dahulu lewat aksi Viktor Claesson yang memaksimalkan umpan Dejan Kulusevski pada menit ke-15.

Namun, hattrick Aleksandar Mitrovic jadi mimpi buruk Swedia.

Aleksandar Mitrovic mencetak gol pertama memanfaatkan umpan Andrija Zivkovic pada menit ke-18 sebelum mencetak brace pada injury time babak pertama memanfaatkan umpan Dusan Tadic.

Aleksandar Mitrovic mencatat hattrick pada menit ke-48 memanfaatkan umpan Dusan Vlahovic.

Serbia menggenapkan kemenangan menjadi 4-1 pada menit ke-70 saat Sasa Lukic berhasil mencetak gol memanfaatkan umpan Darko Lazovic,

Sayangnya, kemenangan Serbia harus dibayar mahal.

Aleksandar Mitrovic harus ditarik keluar lapangan usai mengalami cedera pada menit ke-72.

Hasil ini membuat Serbia menempel ketat Norwegia di puncak klasemen UEFA Nations League Liga B Grup 4.

Demikian hasil pertandingan UEFA Nations League Liga B.***

Editor: Rahman Wahid

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah