Direktur FK Senica Ungkap Alasan Tinggalkan Egy Maulana-Witan Sulaeman Cs: Kami Alami Banyak Masalah, Tapi...

- 10 Maret 2022, 15:25 WIB
Direktur FK Senica Ungkap Alasan Tinggalkan Egy Maulana-Witan Sulaeman Cs: Kami Alami Banyak Masalah, Tapi...
Direktur FK Senica Ungkap Alasan Tinggalkan Egy Maulana-Witan Sulaeman Cs: Kami Alami Banyak Masalah, Tapi... //Instagram/@directorbalda

ZONABANTEN.com - Direktur FK Senica David Balda memutuskan mundur dari jabatannya di klub Slovakia tersebut, Rabu 9 Maret 2022.

FK Senica mengumumkannya melalui akun Instagram resmi klub, @fk_senica pada Rabu malam. Kemudian, disusul oleh akun Instagram David Balda, @directorbalda.

"Hari ini kami sepakat saya akan meninggalkan peran saya dengan segera. Saya merasa itu yang terbaik untuk klub saat ini," tulisnya di story Instagram.

Baca Juga: Update German Open 2022, Ini Daftar Wakil Indonesia yang Lolos Babak 16 Besar, Ada Atlet Si 'Penebar Pesona'

Melalui akun Instagram pribadinya itu, David Balda juga mengungkap alasannya meninggalkan Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman cs di tengah musim ini.

Kabar ini memang sangat mengejutkan, mengingat saat ini kompetisi masih sedang berjalan. FK Senica sendiri sedang berjuang dari babak degradasi di liga.

Klub berjuluk 'Zahoraci' itu tengah melanjutkan musim ini dalam Relegation Round Liga Fortuna Slovakia 2021/2022, setelah gagal menembus enam besar.

Sayangnya, mereka harus menelan kekalahan dramatis dengan skor 2-1 di laga perdana saat bermain di kandang Liptovsky Mikulas pada Sabtu 5 Maret 2022.

Baca Juga: Usai Laga Real Madrid VS PSG, Al-Khelaifi Amuk Wasit Hingga Ancam Staf Pelatih Los Blancos

Namun, sepertinya bukan itu alasan David Balda memutuskan untuk mundur dari jabatannya di FK Senica. Menurutnya, ini adalah keputusannya sendiri.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: transfermarkt.co.id Instagram @directorbalda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah