Siaran Langsung AS Roma vs Atalanta, Lihat Prediksi dan H2H, Lawan Berat Giallorossi

- 5 Maret 2022, 22:22 WIB
Football Italia, FcTables
Football Italia, FcTables /instagram/ @atalantabc

ZONABANTEN.com - Siaran langsung pertandingan Liga Serie A Italia 2021/2022 antara AS Roma vs Atalanta di Stadion Olimpico dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports pada Minggu (6 Februari 2022) dini hari pukul 00.00 WIB.

Menurut prediksi, pertandingan Giallorossi melawan La Dea akan sengit, meski menurut statistik dan head to head (H2H) tim tamu lebih diunggulkan.

Kedua tim sama-sama membawa bekal positif jelang pertemuan di Stadion Olimpico Roma akhir pekan ini.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG! Link Live Streaming Burnley vs Chelsea, Premier League, Kick Off 22:00 WIB, 5 Maret 2022

AS Roma yang kini di bawah asuhan pelatih Jose Mourinho belum terkalahkan dalam 3 laga beruntun dengan torehan 2 hasil imbang dan 1 kemenangan.

Giallorossi menyambut kedatangan Atalanta ke markas mereka dengan modal kemenangan 0-1 dari Spezia pekan lalu.

Di sisi lain, Atalanta juga bertandang ke Stadion Olimpico dengan catatan yang tidak kalah impresif, menang 4-0 dari Sampdoria.

AS Roma kini menduduki peringkat 6 klasemen sementara Liga Serie A Italia dengan 44 poin dari 27 laga yang mereka mainkan.

Baca Juga: Link Live Streaming Real Madrid VS Real Sociedad: Preview, Prediksi Formasi, dan Susunan Pemain

Sementara itu, Atalanta ada di posisi 5 dengan raihan 47 poin, selisih 3 poin dari AS Roma, dengan memiliki tabungan satu laga yang belum dimainkan.

Untuk melangkahi skuad asuhan Gian Piero Gasperini itu, AS Roma wajib menang di laga kandang mereka.

Berdasarkan perolehan gol, Atalanta bisa dibilang punya lini serang yang lebih tajam dibanding tuan rumah AS Roma.

Dari catatan 26 laga yang sudah mereka mainkan, La Dea berhasil melesakkan 50 gol, berbanding 45 gol dengan milik Giallorossi yang memainkan 27 pertandingan.

Baca Juga: Inilah Daftar Aktor Dari Drama A Business Proposal yang Memiliki Penampilan Seperti Keluar dari Komik

Selain itu, dari sisi pertahanan, Serigala Roma juga tidak bagus-bagus amat. Sebab, barisan belakang AS Roma kerap kali melakukan kecerobohan menjelang akhir babak. Bahkan, mereka tercatat kebobolan 23 kali di menit rawan tersebut.

Dengan kondisi itu, lini belakang I Lupi harus siap menghadapi ujian mesin penghancur Atalanta. Sebab, tim tamu punya sederet nama yang menjadi momok menakutkan.

Memprediksi taktik dan gaya bermain, Gian Piero Gasperini kemungkinan masih akan mengandalkan serangan melalui umpan-umpan terobosan.

Namun, tetap hati-hati, karena beberapa pemain Atalanta juga punya skill individu yang tak jarang aksinya membuahkan gol.

Baca Juga: China Ingin Bersatu dengan Taiwan, Syarat: Tidak Ada Campur Tangan Asing

Sayangnya, di pertandingan nanti, Atalanta mengalami sejumlah kendala absensi pemain, dengan Duvan Zapata dan Josib Ilicic yang mengisi lini depan belum pulih.

Sebagai gantinya, dalam laga nanti, Jeremie Boga dan Mario Pasalic bisa bersaing memperebutkan tempat di lini serang. Luis Muriel juga akan ada dalam daftar pilihan sang pelatih.

Di kubu tuan rumah AS Roma, Nicolo Zaniolo mengalami patah tulang ringan saat berjumpa Spezia pekan lalu dalam kemenangan 0-1.

Akan tetapi, sang pemain kemungkinan besar akan pulih tepat waktu dan siap memulai laga melawan Atalanta di Stadion Olimpico Roma.

Baca Juga: Pernah Mengalami Masalah Kulit Belang? Atasi dengan 3 Cara Alami Berikut

AS Roma juga bakal tampil tanpa Leonardo Spinazzola yang mengalami cedera Tendon Achilles yang diprediksi absen hingga April mendatang.

Di lini depan, pelatih Jose Mourinho akan tetap mempertahankan Tammy Abraham yang telah mengemas 12 gol. Namun Felix Afena-Gyan bisa menjadi opsi di bangku cadangan setelah hubungannya dengan pelatih Jose Mourinho telah membaik.


Hasil 5 Pertemuan Terakhir AS Roma vs Atalanta

18 Desember 2021: Atalanta 1-4 AS Roma
22 April 2021: AS Roma 1-1 Atalanta
21 Desember 2020: Atalanta 4-1 AS Roma
16 Februari 2020: Atalanta 2-1 AS Roma
26 September 2019: AS Roma 0-2 Atalanta

Baca Juga: Mengharukan, Legenda AC Milan Clerence Seedorf Mantap Peluk Islam

Hasil 5 Laga Terakhir AS Roma
05 Februari 2022: AS Roma 0-0 Genoa
09 Februari 2022: Inter Milan 2-0 AS Roma
14 Februari 2022: Sassuolo 2-2 AS Roma
20 Februari 2022: AS Roma 2-2 Hellas Verona
28 Februari 2022: Spezia 0-1 AS Roma


Hasil 5 Laga Terakhir Atalanta

14 Februari 2022: Atalanta 1-1 Juventus
18 Februari 2022: Atalanta 2-1 Olympiakos
20 Februari 2022: Fiorentina 1-0 Atalanta
25 Februari 22: Olympiakos 0-3 Atalanta
01 Maret 2022: Atalanta 4-0 Sampdoria

Baca Juga: Prediksi Real Madrid vs Real Sociedad: Lihat Head to Head, Jadwal Pertandingan, dan Link Live Streaming

Prediksi Susunan Pemain AS Roma vs Atalanta
AS Roma (4-2-3-1): Rui Patricio; Vina, Smalling, Mancini, Karsdorp; Oliveira, Cristante; Mkhitaryan, Pellegrini, Zaniolo; Abraham.

Atalanta (3-4-2-1): Musso; Palomino, Demiral, Djimsiti; Maehle, Freuler, De Roon, Zappacosta; Pasalic, Koopmeiners; Boga.

Link Live Streaming AS Roma vs Atalanta: KLIK DI SINI.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Football Italia Fctables


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah