RESMI! Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka, Ini Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia 2023

- 24 Februari 2022, 15:08 WIB
RESMI! Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka, Ini Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia 2023. /pssi.org
RESMI! Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka, Ini Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia 2023. /pssi.org /
 
ZONABANTEN.com - Timnas Indonesia dipastikan masuk 'grup neraka' dalam kualifikasi Piala Asia 2023 pada bulan Juni 2022 mendatang.
 
Timnas Indonesia menjadi salah satu peserta kualifikasi Piala Asia 2023 bersama dengan 23 negara lainnya yang terbagi dalam enam grup.
 
Pengundian atau drawing kualifikasi Piala Asia 2023 berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia pada Kamis 24 Februari 2022 mulai pukul 14.00 WIB.
 
 
Sebanyak 24 negara peserta kualifikasi yang dibagi dalam empat pot diundi untuk masuk dalam enam grup yang masing-masing berisi empat tim.
 
Setiap grup terdiri atas satu negara dari masing-masing pot. Sehingga menghasilkan enam grup dalam kualifikasi Piala Asia 2023 ini.
 
Sebelumnya, federasi sepak bola Asia, AFC selaku penyelenggara turnamen juga telah menetapkan enam negara sebagai tuan rumah kualifikasi Piala Asia 2023.
 
 
Keenam negara sebagai tuan rumah babak kualifikasi tersebut adalah Kuwait, Mongolia, Uzbekistan, India, Malaysia, dan Kirgizstan.
 
Sementara Timnas Indonesia sendiri berada di pot 3, yang ditentukan berdasarkan pada peringkat FIFA edisi Februari 2022.
 
Dari hasil drawing, skuat Garuda tergabung dalam Grup A bersama dengan Yordania, Nepal, dan Kuwait sebagai tuan rumah.
 
Kuwait dan Yordania jelas menjadi dua negara yang sulit untuk dijinakkan oleh Timnas Indonesia, berdasarkan pengalaman pertemuan sejauh ini.
 
 
Dari peringkat FIFA, Yordania yang berada di posisi 90 dan Kuwait di peringkat 143, juga ada di atas Timnas Indonesia yang duduk di posisi 160.
 
Sedangkan Nepal menduduki posisi 167 FIFA, kemungkinan besar akan dapat dengan mudah dijinakkan oleh pasukan Shin Tae-yong.
 
Dalam kualifikasi Piala Asia 2023 ini, setiap tim akan bertemu sekali, sehingga Timnas Indonesia akan melakoni tiga pertandingan.
 
Semua pertandingan kualifikasi Piala Asia 2023 ini akan berlangsung pada tanggal 8-14 Juni 2023 mendatang di negara masing-masing tuan rumah.
 
 
Berikut hasil lengkap drawing kualifikasi Piala Asia 2023.
 
Grup A
Yordania
Kuwait
Indonesia
Nepal
 
Grup B
Palestina
Filipina
Yaman
Mongolia
 
 
Grup C
Uzbekistan
Thailand
Maladewa
Sri Lanka
 
Grup D
India
Hong Kong
Afghanistan
Kamboja
 
Grup E
Bahrain
Turkmenistan
Malaysia
Bangladesh
 
 
Grup F
Kirgizstan
Tajikistan
Myanmar
Singapura
 
Enam juara grup dan lima runner-up grup terbaik akan mendapatkan tiket lolos ke putaran final Piala Asia 2023 di China pada Juni-Juli 2023 mendatang.
 
Sebelumnya, sebanyak 13 negara sudah memastikan tempat di putaran final turnamen sepak bola terbesar di benua Asia tersebut.
 
 
Mereka adalah China sebagai tuan rumah, Jepang, Suriah, Qatar, Korea Selatan, Australia, Iran, UEA, Arab Saudi, Irak, Oman, Vietnam, dan Lebanon.***

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: Instagram @kamustimnas YouTube AFC Asian Cup


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x