Jelang Timnas U-23 Indonesia vs Australia, Ini yang Diinginkan Shin Tae-Yong agar Bisa Menang

- 23 Oktober 2021, 13:59 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-Yong ingin tim 'Garuda Muda' melakukan ini dalam laga melawan Australia di babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022 nanti. Twitter/@PSSI
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-Yong ingin tim 'Garuda Muda' melakukan ini dalam laga melawan Australia di babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022 nanti. Twitter/@PSSI /


ZONABANTEN.com - Timnas U-23 Indonesia berhasil menang 2-0 atas Nepal dalam laga uji coba jelang babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022, Jumat 22 Oktober 2021 malam WIB.

Hasil positif di Hisor Central Stadium, Tajikistan ini jadi kemenangan kedua bagi Timnas U-23 Indonesia, setelah menang 2-1 dalam uji coba pertama kontra Tajikistan, Selasa 19 Oktober 2021.

Dua gol kemenangan Timnas U-23 Indonesia dalam laga yang masih tidak disiarkan di televisi itu dicatatkan oleh striker Hanis Saghara pada menit ke-55 dan gelandang Witan Sulaeman pada menit 90+3.

Usai pertandingan, pelatih Shin Tae-Yong mengatakan dua kemenangan ini bisa menjadi modal yang bagus bagi Timnas U-23 Indonesia untuk menghadapi Australia pada babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022 nanti.

Baca Juga: Hasil Uji Coba Timnas U-23 Indonesia vs Nepal 2-0, Witan Sulaeman Cetak Gol Berkelas

"Terkait hasil tentu hal yang positif bagi kami," ucap Shin Tae-Yong, seperti dikutip oleh ZONABANTEN.com dari laman resmi pssi.org, Sabtu 23 Oktober 2021.

Hampir semua pemain mendapatkan kesempatan turun menghadapi Nepal. Shin Tae-Yong menurunkan line-up baru sejak awal pertandingan, berbeda dengan skuat yang diturunkan dalam laga melawan Tajikistan.

"Pada uji coba ini saya sengaja memberikan kesempatan hampir semua pemain untuk bermain meski cuma sebentar," ujarnya lagi. Setidaknya ada 16 pergantian yang dilakukan pelatih asal Korea Selatan itu.

Namun, meski mendapatkan hasil positif, ternyata Shin Tae-Yong melihat tim 'Garuda Muda' masih punya kekurangan yang harus segera diperbaiki. Ini yang akan menjadi fokus dalam pelatihan selanjutnya.

"Dua uji coba ini, kami telah mendapat bagaimana perkembangan pemain dalam memainkan pola permainan sesuai keinginan kami. Banyak evaluasi dan kami akan perbaiki saat latihan nanti," katanya menambahkan.

Baca Juga: Redouane Barkaoui, Penyerang Persib Bandung yang Suka Selebrasi Jaipong, Dimana Dia Sekarang?

Shin Tae-Yong menginginkan para pemainnya bisa bekerja lebih keras lagi dan fokus dalam pertandingan menghadapi Australia nanti. "Lawan Australia jelas harus lebih kerja keras dan fokus," ujarnya.

Timnas U-23 Indonesia akan melawan Australia dalam dua pertemuan. Pertandingan pertama dilangsungkan pada tanggal 26 Oktober 2021, dan dilanjutkan leg kedua pada tanggal 29 Oktober 2021.

Kedua pertandingan akan digelar di Republican Central Stadium Dushanbe, Tajikistan. Negara Asia Barat ini jadi tuan rumah babak kualifikasi, sehingga Timnas U-23 menggelar uji coba di sana.

Jika Timnas U-23 Indonesia mampu melewati Australia, maka tim 'Garuda Muda' akan lolos ke putaran final Piala AFC U-23 2022 yang akan diselenggarakan di Uzbekistan.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x