Son Heung-Min dan Hwang Hee-Chan, Duo Korea Selatan yang Bersinar di Premier League

- 4 Oktober 2021, 16:41 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Son Heung-min
Striker Tottenham Hotspur, Son Heung-min /Instagram.com/@spursofficial/

ZONABANTEN.com – Per hari ini, Premier League telah melaksanakan 7 pertandingannya, dengan hasil Chelsea sebagai pemuncak klasemen semantara dan dibayang-bayangi oleh Liverpool, Manchester city, dan Manchester united yang torehan poinnya berbeda tipis.

Dalam sejarahnya, banyak bintang-bintang asal Asia yang bersinar di Premier League, salah satunya adalah park ji-sung dan shinji kagawa yang pernah bermain untuk Manchester united.

Pada musim ini, Premier League kembali kedatangan bintang Asia asal Korea Selatan, yaitu Song Heung Min yang membela Tottenham hotspur dan Hwang Hee-Chan yang membela Wolves.

Baca Juga: Tunjangan Insentif Guru Madrasah Bukan PNS Kini Dapat Dicairkan, Berikut Caranya

Son Heung Min telah lebih dulu merumput di Premier League, ia dibeli Tottenham Hotspur dari bayer leverkusan pada musim 15/16 dengan biaya Rp521,45 Miliar.

Sejauh ini Son telah mencatatkan 110 goal dan 66 assist bersama Spurs dan 73 goal dan 44 assist di Premier League.

Sementara Hwang Hee-Chan baru merumput bersama Wolves pada musim ini dengan status pinjaman dari RB Leipzig.

Baca Juga: Marc Marquez Rebut Kemenangan di Grand Prix of Americas

Pemain berusia 25 tahun tersebut telah menyumbangkan 3 goal dalam 4 pertandingannya bersama Wolves.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x