Premier League: Perburuan Tiket Conference League Masih Panas dan Siapa Temani Southampton ke Championship?

28 Mei 2023, 04:38 WIB
Juara Premier League 2016, Leicester City Berpeluang Besar Terdegradasi Ke Divisi Championship Musim Depan /REUTERS/Phil Noble/

ZONABANTEN.com – Premier League Inggris memasuki pertandingan terakhir pada Minggu, 28 Mei 2023 yang akan digelar secara serentak.

Sebelum laga terakhir, Manchester City sudah dipastikan menjuarai Premier League usai pesaing terdekatnya, Arsenal harus mengalami kekalahan dari Nottingham Forest 2 pekan lalu.

Arsenal sendiri akhirnya harus puas duduk di posisi runner up dan berhak lolos ke Liga Champions.

Baca Juga: Akhir Dramatis Bundesliga, Bayern Munich Juara Dengan Selisih Gol, Selamat Tinggal Schalke dan Hertha Berlin

Slot Liga Champions dan Liga Europa Dikunci, Tiket Conference League Masih Panas

Menemani Arsenal dan Manchester City, Manchester United dan Newcastle United memastikan diri lolos ke Liga Champions musim depan.

Saat ini, Man Utd duduk di posisi ke-3 dengan 72 poin, unggul 2 poin dari Newcastle di peringkat ke-4.

Raihan poin tersebut tidak mampu dikejar Liverpool di posisi kelima dengan 66 poin.

Hasil itu juga mengunci Liverpool untuk bermain di Liga Europa musim depan.

Satu tiket Liga Europa musim depan secara mengejutkan dikunci oleh Brighton & Hove Albion.

The Seagulls duduk di peringkat keenam dengan 62 poin dan tidak mampu dikejar Aston Villa di peringkat ke-7 dengan 58 poin.

Posisi Aston Villa sendiri masih bisa digeser 2 tim lainnya yang juga berpeluang meraih tiket kualifikasi Conference League.

Tottenham Hotspur masih membayangi Aston Villa di posisi ke-8 dengan selisih 1 poin.

Sementara itu Brentford juga menguntit dengan raihan 56 poin di posisi ke-9.

Baca Juga: Jadwal TV ANTV Hari Ini Minggu, 28 Mei 2023 Akan Munki And Trunk, Anupamaa, Ashoka, Hingga Imlie

Siapa “Temani” Southampton ke Championship

Pertarungan panas justru terjadi di zona degradasi Premier League akhir musim ini.

Southampton sudah dipastikan terdegradasi musim depan ke Championship.

Namun, masih ada 3 tim yang memperebutkan 1 tempat selamat dari jerat degradasi di laga terakhir musim ini.

Everton, Leeds United dan juara Premier League 2016 Leicester City sedang berjuang mencari peruntungan.

Nasib Everton ada di tangan mereka sendiri.

Kemenangan akan membuat Everton lolos dari degradasi dan otomatis mengirim Leeds United dan Leicester City ke Championship.

Leeds dan Leicester juga masih berpeluang lolos dari degradasi hanya dengan kemenangan dengan catatan Everton gagal menang di laga terakhir.

Jika Everton seri dan Leicester menang, maka Everton akan terdegradasi karena kalah selisih gol bersama Leeds dan Southampton.

Dan satu-satunya cara Leeds untuk “lolos dari lubang jarum” adalah meraih kemenangan dan berharap Leicester gagal menang dan Everton harus kalah.

Baca Juga: Jadwal TV Indosiar Hari Ini Minggu, 28 Mei 2023 Akan Tayang BestKiss, Fokus, Hingga Pintu Berkah

Tiga Tim Dipastikan Promosi ke Premier League Musim Depan

Tiga tim dari Divisi Championship dipastikan akan promosi ke Premier League musim depan.

Burnley yang keluar sebagai juara Championship akan ditemani oleh Sheffield United dan Luton Town.

Sheffield United sendiri promosi ke Premier League musim depan usai menjadi runner up Championship.

Sementara Luton Town, harus melalui babak Play Off dan mengalahkan Conventry City di final untuk memastikan bermain di Premier League untuk pertama kalinya.

Sebagai catatan, ini adalah kali pertama Luton Town bermain di divisi teratas Inggris sejak berubah format menjadi Premier League.

Kali terakhir Luton Town berada di divisi teratas Inggris adalah pada tahun 1991/1992.***

Editor: Rahman Wahid

Tags

Terkini

Terpopuler