Barcelona VS Napoli: Jadwal, Prediksi Formasi, Susunan Pemain, dan Link Live Streaming

17 Februari 2022, 11:05 WIB
Barcelona VS Napoli /Kolase Ig @fcbarcelona dan @officialscnapoli

ZONABANTEN.com - Babak sistem gugur Liga Eropa UEFA 2021/2022 akan segera dimulai. Tim raksasa asal Spanyol, Barcelona untuk pertama kalinya dalam 18 tahun bermain lagi di liga dua Eropa.

Barcelona akan menghadapi Napoli pada leg pertama pertandingan play-off Liga Eropa. Pertandingan itu akan dilaksanakan di Camp Nou pada hari Jumat pukul 00.45 WIB.

Format baru Liga Eropa adalah tim-tim yang berada di puncak grup langsung lolos ke babak 16 besar, sementara yang ada di posisi kedua haru melalui babak play-off melawan urutan ketiga dari grup liga Champions.

Napoli menempati posisi kedua di Grup C Liga Eropa sedangkan Barcelona berada di urutan ketiga di Grup E Liga Champions.

Baca Juga: Belum Menyerah, Barcelona Masih Berniat Datangkan Edinson Cavani

Barcelona mengalami salah satu musim terburuk mereka di kompetisi klub top Eropa karena mereka hanya memenangkan dua dari empat pertandingan.

Barcelona berakhir di tempat ketiga di belakang Bayern Munchen dan Benfica. Ini akan menjadi pertama kalinya mereka berkompetisi di kompetisi liga Eropa sejak musim 2003/2004.

Di Laliga sendiri, Barca masih bertengger di posisi keempat.  Pertandingan terakhir mereka berakhir seri 2-2 saat melawan Espanyol.

Di liga Eropa, Barca sudah dipastikan tidak membawa Dani Alves karena dia tidak dapat didaftarkan.

Barca juga akan kehilangan beberapa pemain karena cedera, seperti Ronald Araujo, Ansu Fati, Sergi Roberto, dan Alejandro Balde.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Italia Serie A Napoli vs Inter Milan: Posisi Nerazzurri Terancam Lengser

Memphis Depay dan Clement Lenglet sudah pulih dari cedera, namun sepertinya Xavi belum mau mengandalkan mereka berdua.

Sedangkan Napoli memang sejak awal bermain di liga kasta dua Eropa. Dia masuk bagian dari grup neraka di liga Eropa yang melibatkan Leicester City, Spartak Moscow dan Legia Warsawa.

Napoli akhirnya berhasil menempati posisi kedua di belakang Spartak Moscow dengan poin yang sama. Napoli di peringkat kedua karena kalah head-to-head.

Pada pertandingan terakhir Napoli di Serie A, mereka juga mengalami hasil seri dengan skor 1-1 saat melawan Inter Milan.

Pemain baru Napoli, Axel Tuanzebe telah dikeluarkan dari skuad Liga Eropa. Napoli nanti juga harus melawan Barca tanpa Hirving Lozano, Stanislav Lobotka, dan Matteo Politano karena cedera.

Baca Juga: Mengenal Sosok Michael Jordan, Legenda Pemain Basket yang Ulang Tahun Hari Ini

Berikut prediksi formasi dan susunan pemain kedua tim:

Barcelona (4-3-3):

ter Stegen; Dest, Pique, Garcia, Alba; de Jong, Busquets, Pedri; Adama, Torres, Gavi.

Napoli (4-2-3-1):

Meret; Di Lorenzo, Rrahmani, Koulibaly, Rui; Anguissa, Ruiz; Elmas, Zielinski, Insigne; Osimhen.

Laga ini dapat disaksikan secara live melalui link berikut ini. ***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: The Sun The Hard Tackle

Tags

Terkini

Terpopuler