Chelsea vs Liverpool Berakhir Seri, Ini Dia Profil Para Pencetak Gol Liverpool

3 Januari 2022, 09:50 WIB
Chelsea vs Liverpool Berakhir Seri, Ini Dia Profil Para Pencetak Gol Liverpool /Pixabay

ZONABANTEN.com - Pertandingan Liga Inggris antara Chelsea vs Liverpool berlangsung cukup sengit. Namun kedua klub sepakbola tersebut harus puas dengan skor imbang 2-2.

Pertandingan Chelsea vs Liverpool untuk ajang Liga Inggris ini dilaksanakan pada Minggu, 2 Januari 2022 di Stamford Brigde.

Liverpool sempat memimpin pada awal pertandingan dengan mencetak dua gol pertama oleh Sadio Mane dan Mohamed Salah. Sadio Mane mencetak gol hanya sembilan menit setelah permainan dimulai.

Mohamed Salah kemudian menyusul dengan mencetak gol pada menit ke-26.

Baca Juga: Liga Inggris: Liverpool Gagal Tundukan Chelsea, Brighton Kalahkan Tuan Rumah Everton

Beberapa menit sebelum istirahat, Chelsea berhasil membalas dengan dua gol yang dicetak dengan sangat cepat.

Gol pertama dicetak oleh Kovacic pada menit ke-42, sedangkan gol kedua dicetak Christian Pulisic pada menit ke-45+1.

Pertandingan ini membuat kedudukan Chelsea di klasemen Liga Inggris tetap bertahan di posisi kedua. Sementara itu, Liverpool juga masih bertahan di posisi ketiga.

Nah, sekarang mari kita bahas sedikit tentang profil singkat dari para pencetak gol untuk Liverpool.

Baca Juga: Komentar Elkan Baggott Usai Gagal Jadi Juara Piala AFF 2020 dalam Debut dengan Timnas Indonesia, Dalam Banget!

  1. Sadio Mane

Sadio Mane merupakan salah satu pesepakbola asal Senegal. Pemuda berusia 28 tahun ini memang mengisi posisi sebagai pemain sayap, tetapi ia berhasil mencetak banyak gol untuk Liverpool.

Mane melakukan debut profesionalnya di dunia sepakbola pada tahun 2012 bersama dengan Metz, klub asal Prancis.

Pada bulan Agustus di tahun yang sama, ia kemudian direkrut oleh klub asal Austria, Red Bull Salzburg.

Karirnya mulai menanjak ketika ia berhasil mencetak 45 gol dalam 87 pertandingan untuk klub tersebut. Southampton kemudian merekrutnya pada musim panas tahun 2014.

Menorehkan kesuksesan yang besar bagi Southampton, Mane kemudian bergabung dengan Liverpool pada tahun 2016 hingga saat ini.

Baca Juga: Kecewa dengan Singapura Selaku Tuan Rumah Piala AFF 2020, Shin Tae-yong: Ada yang Mabuk di Hotel

  1. Mohamed Salah

Mohamed Salah merupakan salah satu pesepakbola yang sudah berhasil memenangkan berbagai pertandingan bersama Liverpool.

Pesepakbola asal Mesir ini sudah mencetak sedikitnya 147 gol sejak bergabung bersama Liverpool pada tahun 2017.

Salah berhasil mencetak sejarah dengan mencetak 44 gol pada masa debutnya bersama Liverpool. Ia memperpanjang kontraknya dengan klub tersebut pada musim panas tahun 2018.

Pada tahun 2019 hingga 2020, Salah merajai catatan skor Liverpool dengan 23 serangan di semua kompetisi dan membantu menaikkan posisi Liverpool pada FIFA Club World Cup dan Premier League saat itu.

Kemudian pada Oktober 2020, Salah berhasil membuat sejarah dengan menjadi pemain Liverpool pertama yang mencetak 100 gol untuk klub tersebut.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Liverpool FC Planet Sport

Tags

Terkini

Terpopuler