Hasil Indonesia Open 2021: Lanjutkan Tren Buruk, Praveen/Melati Tersingkir di Babak 16 Besar

25 November 2021, 23:35 WIB
Praveen/Melati /Twitter @INABadminton

ZONABANTEN.com - Pasangan ganda campuran nomor satu Indoneisa, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti terpaksa harus angkat kaki lebih awal di turnamen Indonesia Open 2021.

Pasalnya, pasangan berjuluk 'Honey Couple' itu takluk oleh pasangan non-unggulan yang berada di peringkat 15, Mathias Christiansen/Alexander Boje.

Bertanding di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, hari Kamis, 25 November 2021, Praveen/Melati dipaksa menyerah dua gim langsung dengan skor 21-23, 14-21.

Praveen/Melati menjalani gim pertama dengan kurang baik. Meski sempat menipiskan ketertinggalan, Christiansen/Boje lebih beruntung dengan merebut poin dan memenangkan babak pertama.

Baca Juga: Hasil SimInvest Indonesia Open 2021 Babak 16 Besar: 6 Wakil Melaju Perempatfinal, 8 Wakil Harus Gugur

Di gim kedua, permainan Praveen/Melati tidak mengalami perkembangan signifikan. Bahkan mereka sempat tertinggal 20-14.

Setelah terjadi reli panjang di match point, pengembalian dari Praveen membentur net yang membuat Christiansen/Boje keluar sebagai pemenangnya.

Kekalahan Praveen/Melati menambah daftar ganda campuran Merah Putih yang tersingkir dari turnamen Indonesia Open 2021.

Baca Juga: Praveen Jordan/Melati Terancam Dikeluarkan dari Pelatnas, Pelatih: Mungkin Memang Lebih Baik di Luar

Kini Indonesia hanya menyisakan satu wakil dari sektor ganda campuran yaitu Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja, yang berhasil memenangkan rubber melawan wakil Jepang dengan skor 19-21, 21-10, 21-18.

Hasil ini juga menjadi lanjutan dari tren buruk Praveen/Melati di turnamen badminton bergengsi. 

Dalam turnamen Indonesia Masters pekan lalu, Praveen/Melati bahkan langsung terdepak di babak pertama usai dikalahkan pasangan non-unggulan asal India Dhruv Kapila / Reddy N. Sikki dua set langsung.

Performa buruk keduanya sempat membuat pelatih mereka, Nova Widianto, merasa berang. Mantan pasangan Lilyana Natsir di sektor ganda campuran itu sampai menyebut permainan Praveen/Melati tidak nasionalis.

Baca Juga: Sebut Penampilan Praveen/Melati Tidak Nasionalis, Nova Widianto: Jangan Bawa Masalah Pribadi ke Lapangan

"Kemarin kita semua melihat permainannya seperti apa, tidak ada daya juangnya. Tidak ada rasa tanggung jawab main untuk Indonesia. Sepertinya tidak ada kebanggaan, entah apa yang mereka pikirkan," kata Nova dalam konferensi pers di Nusa Dua, Bali, Kamis, 18 November 2021.

"Lawannya kemarin itu dua tingkat di bawah mereka, tapi mereka seperti tidak ada kemauan padahal main di kandang sendiri. Seharusnya kan ada kemauan untuk menang dan punya daya juang," lanjut Nova, dilansir dari Antara.

Sementara itu, hasil ini menjadi kemenangan pertama Christiansen/Boje saat berhadapan dengan Praveen/Melati.

Di babak selanjutnya, Christiansen/Boje akan kembali menghadapi wakil Indonesia, yakni Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler