Tak Lagi Jadi Pilihan Utama Pep Guardiola, Raheem Sterling Buka Peluang ke Arsenal

5 Oktober 2021, 10:13 WIB
Pemain sayap Manchester City, Raheem Sterling dikabarkan membuka peluang ke Arsenal pada bursa transfer mendatang. /IG @sterling7

ZONABANTEN.com – Winger Manchester City, Raheem Sterling membuka peluang untuk pindah ke tim London Utara, Arsenal pada bursa transfer musim panas mendatang.

The Gunners sendiri masih melakukan perbincangan terkait kontrak Sterling di Manchester City.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta dikabarkan tertarik mendatangkan pemain sayap berusia 26 tahun itu.

Baca Juga: Cara Daftar Subsidi Listrik PLN di stimulus.pln.co.id., Dapatkan Diskon dan Potongan Harga

Arteta juga memiliki hubungan yang sangat baik dengan Sterling, mengingat ia pernah bekerja sebagai asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City.

Sterling sendiri hanya memiliki 20 bulan tersisa di kontraknya saat ini. Ia menjadi salah satu target potensial untuk didatangkan The Gunners ke London Utara.

Pembicaraan dengan City mengenai perpanjangan kontraknya di Etihad sedang berlangsung, setelah sempat terhenti pada akhir 2020 lalu.

Baca Juga: Memperingati Hari Guru Sedunia, Yuk, Ketahui Sejarah, Makna dan Tema

Namun pihak The Citizen (julukan Manchester City) bergerak secara perlahan, mengingat upaya Sterling untuk tetap bisa mendapatkan tempat reguler di tim.

Sterling sendiri saat ini mendapatkan gaji 300 ribu Pounds per minggu di Manchester City.

Ia sedang mempertimbangkan komitmennya untuk empat tahun mendatang jika nilai gajinya dinaikkan menjadi 350 ribu Pounds per minggu.

Namun, ia juga menyadari kebuntuan yang terjadi saat ini dan kemungkinan bahwa The Citizen akan menlepasnya pada bursa transfer musim panas mendatang.

City tentu tidak ingin kehilangan Sterling secara gratis, mengingat kontrak

Baca Juga: Kapan Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka? Catat, Ini Perkiraan Tanggalnyanya yang akan berakhir pada 2023.

Dua tahun lalu, Sterling masih dihargai sebesar 100 juta Pounds.

Namun sekarang, tentu harga pemain kelahiran Jamaika itu telah menurun, mengingat prestasinya bersama City yang hanya menjuarai Liga Inggris selama satu tahun.

Ditambah lagi posisinya yang mulai tergeser di tim utama Pep Guardiola.

Mantan sayap Liverpool itu dikontrak City pada Juli 2015 lalu. Ia telah mengoleksi 79 gol dari 201 pertandingan yang telah dijalani bersama Citizen.

Baca Juga: Para Pakar Siber Security Dunia Ungkap Penyebab WhatsApp, Instagram, dan Facebook yang Down

Meskipun tampil luar biasa bersama timnas Inggris di Euro 2020 lalu, Sterling ternyata masih belum mendapat kepercayaan Pep bermain di tim utama.

Jika situasi ini terus berlanjut, Sterling mungkin akan memilih bergabung dengan Arsenal pada bursa transfer mendatang.***

Editor: Bunga Angeli

Sumber: dailystar.co.uk

Tags

Terkini

Terpopuler