Manchester City Keok dari Tottenham Hotspur, Bung Kusnaeni: City yang Butuh Harry Kane

17 Agustus 2021, 06:12 WIB
Kolase Foto Harry Kane dan Mohamad Kusnaeni /IG @harrykane @mohamadkusnaeni

 

ZONABANTEN.com – Manchester City harus menelahan kekalahan perdananya di musim baru Liga Inggris 2021-2022.

Dalam partai yang berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, pada hari Minggu 15 Agustus 2021,  City harus menyerah dengan skor 1-0 oleh gol yang dicetak Son Heung Min pada menit ke-55.

Sejak menit awal, Manchester City sudah menguasai pertandingan. Seluruh lini didominasi oleh tim besutan Pep Guardiola.

Ketidakhadiran beberapa pilar utama membuat City cukup kesulitan mendobrak lini pertahanan Tottenham yang cukup solid di pertandingan ini.

Tottenham sendiri juga bermain tanpa kehadiran Harry Kane sebagai target man di lini depan.

Baca Juga: Curhat Pedagang Bendera di Hari Kemerdekaan: Di Masa PPKM Turun 70 Persen

Tim asuhan Nuno Espirito Santo ini kesulitan menembus pertahanan Manchester City yang dikawal dua tembok, Ruben Dias dan Nathan Ake.

Alhasil, The Lilywhites hanya mengandalkan serangan balik lewat kecepatan trio lini serangnya: Lucas Moura, Steven Bergwijn, dan Son Heung Min.

Keberuntungan tak berpihak pada Citizen. Tepat di menit ke-55, sebuah serangan balik yang dibangun oleh Steven Bergwijn berhasil diselesaikan dengan manis oleh Son heung Min.

Skor 1-0 membuat publik Tottenham Hotspur Stadium bergemuruh.

Skor ini tidak berubah hingga akhir pertandingan. Son mencetak satu-satunya gol di pertandingan ini.

Bung Kusnaeni pun yang menjadi komentator di laga itu mengatakan bahwa ketidakhadiran Harry Kane ternyata bukan masalah yang berarti bagi kubu Tottenham.

“Kalau kaya gini, City yang kelihatan butuh Harry Kane,” kata Bung Kusnaeni.

Baca Juga: PPKM Dianggap Berhasil Turunkan BOR, Presiden Jokowi Minta Vaksinasi dan Testing Terus Ditingkatkan

Memang dalam pertandingan ini, Manchester City yang menggunakan taktik false 9 terlihat kesulitan dalam penyelesaian akhir.

Kepergian Aguero belum bisa sepenuhnya diantisipasi oleh Pep Guardiola.

Harry Kane sendiri memang belum bergabung dengan tim utama Tottenham selepas bermain di Piala Eropa.

Banyak rumor yang mengatakan bahwa Harry Kane akan hengkang musim ini dan menolak berlatih bersama squad Tottenham. Namun sampai saat ini, semua pemberitaan hanya sebatas rumor.

Nuno Espirito Santo selaku pelatih kepala Tottenham memuji penampilan anak asuhnya yang bermain ngotot tanpa sosok Harry Kane sebagai pendobrak di lini serang.  

"Ini sangat bagus. Kerja keras para pemain akan membuat siapa pun bangga,” kata Nuno selepas pertandingan.

Nuno juga mengatakan bahwa Tottenham sangat beruntung memiliki sosok Harry Kane. Ia berharap Kane bisa segera bergabung dan membantu The Lilywhites meraih poin demi poin ke depannya.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler