Mengenal Sosok Ahmad Sahroni Politisi yang Sindir Ridwan Kamil di Sosmed, Ini Profil Lengkapnya

- 26 Februari 2024, 20:15 WIB
Profil dan biografi lengkap Ahmad Sahroni
Profil dan biografi lengkap Ahmad Sahroni /Instagram/ahmadsahroni88/

ZONABANTEN.com - Belakangan ini nama Ahmad Sahroni tengah jadi sorotan publik, usai dirinya disebut menyepelekan Ridwan Kamil yang digadang-gadang akan maju dalam Pilgub mendatang.

Kabar akan kemungkinan kandidatur Ridwan Kamil semakin menguat ketika baliho dengan tulisan "OTW Jakarta nih" mulai beredar di berbagai platform media sosial. Dalam atmosfer yang semakin memanas ini, Ahmad Sahroni disebut justru memberikan respon tajam terkait hal tersebut.

Seiring dengan beredarnya isu-isu tersebut, nama Ahmad Sahroni puh semakin mencuat di tengah masyarakat, walaupun demikian banyak masyarakat yang mengaku belum tahu sakan siapa sebenarnya sosoknya.

Baca Juga: MG 4 EV Diserbu Pengunjung Hingga SPK Ribuan Unit di IIMS 2024, Ternyata Begini Alasannya

Maka dari itu, dalam artikel ini Tim Zona Banten akan membahas mengenai profil dan latar belakang Ahmad Sahroni secara lengkap untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat. Berikut adalah detailnya.

Profil Ahmad Sahroni

H. Ahmad Sahroni, S.E., M.I.Kom., adalah salah satu figur penting dalam ranah politik Indonesia, sekaligus memiliki jejak yang menginspirasi dalam dunia bisnis. 

Dilahirkan pada 8 Agustus 1977 di Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Ahmad Sahroni, atau yang akrab disapa Roni, berasal dari keluarga sederhana dengan latar belakang profesi sebagai penjual nasi Padang di Pelabuhan Tanjung Priok.

Pendidikan dasar dan menengahnya ditempuh di Tanjung Priok, di mana Sahroni sudah menunjukkan semangat untuk mandiri dengan mencari penghasilan sendiri sebagai tukang semir sepatu dan ojek payung.

Kesungguhan dan kepemimpinan Roni juga tercermin saat ia menjadi Ketua OSIS di SMA Negeri Baru Cilincing (sekarang SMA Negeri 114 Jakarta) saat duduk di kelas dua.

Meskipun tidak melanjutkan pendidikannya ke bangku kuliah setelah lulus SMA, ia tetap mengejar pendidikan tinggi dengan menyelesaikan S-1 di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Pelita Bangsa pada tahun 2009 dan S-2 di Stikom InterStudi pada tahun 2020.

Baca Juga: Mengenal Sosok Heru Budi Hartono, PJ Gubernur DKI Jakarta yang Kontoversial dan Banyak Dibicarakan Masyarakat

Karir Politik Ahmad Sahroni

Ahmad Sahroni adalah salah satu politisi Indonesia yang menonjol, dengan karier yang mencerminkan komitmen yang kuat terhadap advokasi hukum dan pelayanan masyarakat. 

Memulai langkah politiknya dengan bergabung ke Partai NasDem pada tahun 2013, perjalanannya sejak saat itu telah diwarnai dengan berbagai pencapaian dan kontribusi yang berarti.

Pada pemilihan umum legislatif 2014, Ahmad Sahroni berhasil meraih tempat sebagai anggota DPR RI dari daerah pemilihan DKI Jakarta III dengan dukungan yang kuat dari masyarakat, memperoleh 60.683 suara. 

Awalnya, Sahroni ditugaskan di Komisi XI, namun kemudian dipindahkan ke Komisi III yang menangani isu-isu hukum dan HAM pada tahun 2016.

Keahliannya dalam bidang ini semakin terlihat ketika ia dipercaya sebagai Wakil Ketua Komisi II DPR RI sejak 2019.

Sebagai bentuk kontribusinya dalam pembentukan undang-undang yang relevan dengan hukum, Sahroni menjadi Ketua Panitia Khusus dari RUU Pengesahan Perjanjian tentang Bantuan Hukum Timbal Balik Dalam Masalah Pidana antara Indonesia an Konfederasi Swiss (Mutual Legal Assistance/MLA). 

RUU ini berhasil disahkan pada Juli 2020, menunjukkan dedikasinya terhadap pembangunan ukum yang berkeadilan.

Namun, tidak hanya fokus pada urusan hukum, Sahroni juga aktif dalam advokasi untuk isu-isu sosial yang sensitif. 

 

Pada Maret 2021, ia menyoroti perlunya revisi UU Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika, dengan menekankan perlunya rehabilitasi bagi penyalahguna narkotika dan penegakan hukum yang tegas terhadap produsen serta bandar narkotika.

Tidak hanya itu, Sahroni juga turut mendukung RUU Perlindungan Korban Seksual (PKS) sebagai langkah untuk memberikan payung hukum bagi tindakan kekerasan seksual yang belum tercakup dalam undang-undang yang ada. 

Pada Oktober 2021, ia juga mengambil langkah untuk menyoroti kasus-kasus pelecehan seksual, seperti penghentian pemeriksaan terhadap dugaan kasus pelecehan seksual di Luwu imur, Sulawesi Selatan, yang menunjukkan kepeduliannya terhadap isu-isu keadilan sosial.

Selain itu, pada November 2021, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menunjuknya sebagai Ketua Pelaksana Formula E 2022.

Dengan perjalanan politiknya yang penuh dedikasi dan advokasi untuk keadilan, Ahmad Sahroni telah membuktikan dirinya sebagai salah satu pemimpin yang berintegritas dan berkomitmen dalam mewujudkan perubahan positif bagi masyarakat dan bangsa.

Kehidupan Pribadi Ahmad Sahroni

Di balik dedikasinya dalam dunia politik dan bisnis, Ahmad Sahroni juga dikenal sebagai sosok yang memiliki kehidupan pribadi yang berwarna. 

Menikah dengan Feby Belinda, pasangan ini diberkahi dengan kehadiran dua orang anak, yang menjadi sumber kebahagiaan dan inspirasi bagi Sahroni dalam setiap langkahnya.

Selain menjadi figur publik, Sahroni juga memiliki minat yang kuat dalam dunia olahraga, khususnya dalam bidang otomotif dan golf. 

Keahliannya dalam olahraga tersebut tidak hanya sekadar hobi, tetapi juga tercermin dari perannya sebagai pendiri dan Presiden beberapa klub bergengsi di Indonesia.

Sebagai Wakil Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (PP IMI), Pembina Indonesia Karate-Do (INKADO), Presiden McLaren Club Indonesia (MCI), dan Pembina Motor Besar Indonesia (MBI).

Baca Juga: Bubur Ayam Mas Yanto, Makanan Legendaris di Kota Tangerang, Rasanya Dijamin Nendang!

Sahroni aktif terlibat dalam memajukan dan mengembangkan dunia olahraga di Tanah Air.

Selain itu, pada tahun 2023, Sahroni juga mendapatkan kepercayaan untuk menjabat ebagai Ketua mum Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) periode 2023-2028.

Tak hanya sampai di situ, Sahroni juga memperluas jejaknya dengan menjadi presiden dari Tesla Club Indonesia. Komunitas ini memiliki fokus pada promosi dan pengembangan mobil listrik di Indonesia, mencerminkan kepeduliannya terhadap inovasi dan teknologi ramah lingkungan dalam industri otomotif.

Dengan keterlibatannya yang aktif dalam berbagai aspek industri otomotif dan komunitas pecinta otomotif, Ahmad Sahroni tidak hanya menjelma sebagai seorang politisi dan pengusaha, tetapi juga sebagai pemimpin yang peduli terhadap perkembangan industri dan teknologi di Tanah Air.

Prestasi lain dalam kehidupan pribadinya adalah peluncuran biografinya yang berjudul "Ahmad Sahroni: Anak Priok Meraih Mimpi" pada bulan September 2013. 

Buku tersebut, yang ditulis oleh Fenty Effendy, seorang penulis dan mantan jurnalis TV, memberikan gambaran mendalam tentang perjalanan hidup, mimpi, dan pencapaian Sahroni.

Melalui kegiatan dan pencapaian dalam kehidupan pribadinya, Ahmad Sahroni tidak hanya menjadi teladan dalam dunia politik dan bisnis, tetapi juga sebagai sosok yang berpengaruh dalam memajukan berbagai bidang kehidupan masyarakat Indonesia.***

Editor: Rahman Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah