Pemilu 2024: Ganjar Pranowo Komitmen Gagas Pendidikan SMK Gratis Hingga Tingkat Nasional

- 29 Desember 2023, 21:02 WIB
Ganjar Pranowo Komitmen Gagas Pendidikan SMK Gratis Hingga Tingkat Nasional
Ganjar Pranowo Komitmen Gagas Pendidikan SMK Gratis Hingga Tingkat Nasional /Dok: Antara/

ZONABANTEN.com – Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo memberikan sebuah gagasan mengenai pendidikan SMK gratis saat kampanye di Lapangan Pule, Wonogiri, Jawa Tengah, Jumat, 29 Desember 2023.

Dalam kegiatan tersebut, Ganjar berkomitmen untuk menggagas program sekolah menengah kejuruan atau SMK gratis untuk keluarga tidak mampu ke tingkat nasional guna mengentaskan kemiskinan serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia.

Memang, sebelumnya Ganjar Pranowo sudah melakukan hal tersebut pada saat dirinya menjadi Gubernur Jawa Tengah.

Baca Juga: Pemilu 2024: Temui Pedagang di Wonogiri, Ganjar Pranowo Soroti Keluhan Para Petani Soal Pupuk Bersubsidi

"Jadi, setelah kita lihat praktik yang sudah berjalan di SMKN Jateng untuk keluarga miskin dan mereka langsung bisa bekerja maka Ganjar-Mahfud berkeinginan untuk menjadikan program itu bisa kita kembangkan secara nasional," kata Ganjar dikutip ZONABANTEN.com dari ANTARA.

Menurut Ganjar, jika program tersebut dimulai di setiap kabupaten/kota di Indonesia maka langkah tersebut secara sistematis dapat mengentaskan kemiskinan serta meningkatkan kualitas SDM dalam negeri.

"Kalau kita mulai tahun pertama di setiap kabupaten/kota yang bisa menyerap keluarga miskin maka Insyaallah ini akan menjadi program yang secara sistematis bisa mengentaskan kemiskinan serta meningkatkan kualitas SDM kita," ujarnya.

Ganjar menerangkan akan menjadikan program tersebut sebagai prioritas karena lapangan pekerjaan masih dibutuhkan oleh generasi muda. Selain itu, realisasi program tersebut tidak mustahil karena telah dipraktikkan sebelumnya.

Baca Juga: Siapapun yang Jadi Presiden, Pengamat Politik Usulkan agar Melibatkan Anak Muda dalam Kementerian

"Kalau bisa kita desain dari awal pendidikannya, terus bisa langsung bertemu dengan industrinya, di-bridging (dijembatani) oleh pemerintah maka sekolah SMK gratis langsung kerja bukan cerita mustahil karena sudah dipraktikkan," terangnya.

Halaman:

Editor: Rahman Wahid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x