Ganjar Pranowo Muncul di Adzan Maghrib TV Swasta, KPI: Kami Masih Mengkaji

- 12 September 2023, 12:25 WIB
Tanggapan KPI terkait munculnya Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan Maghrib di salah satu stasiun televisi swasta
Tanggapan KPI terkait munculnya Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan Maghrib di salah satu stasiun televisi swasta /ATCH/YouTube

ZONABANTEN.com – Ganjar Pranowo muncul di adzan Maghrib TV swasta, KPI: kami masih mengkaji. Belakangan ini nama Bakal Calon Presiden (bacapres) PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo menjadi sorotan usai muncul di tayangan adzan di salah satu stasiun televisi (TV) swasta.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Tampil di Iklan Adzan Magrib, Warganet Soroti Lengan Bajunya Tak Digulung saat Berwudu 

Menanggapi hal tersebut, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) buka suara dan meminta stasiun TV yang menayangkannya untuk memberikan klarifikasi.

“Kami tengah lakukan kajian terhadap hal tersebut, dan kami minta segera klarifikasi Lembaga Penyiaran yang menayangkan,” jelas Aliyah, Komisioner Bidang Pengawasan Isi Siaran KPI.

Baca Juga: Relawan Ganjar Bentuk Gagasan 2024, Siapa yang Akan Berpotensi Jadi Pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024? 

Aliyah mengatakan, pihak KPI telah mengirimkan surat ke stasiun televisi tersebut guna menanyakan kesediaan waktu untuk klarifikasi.

Namun, Aliyah mengaku pihaknya belum bisa memastikan adanya potensi pelanggaran yang dilakukan stasiun televisi yang menayangkan Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan.

Baca Juga: Tekankan Transparansi, Ganjar Pranowo: Pemimpin Harus Berintegritas dan Memiliki Sikap Anti Korupsi 

Halaman:

Editor: Dinda Indah Puspa Rini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x