Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini Hujan Lebat dan Angin Kencang di Sejumlah Wilayah Indonesia

- 11 Mei 2023, 10:57 WIB
BMKG Sebut Cuaca Hari Ini Alami Hujan Lebat dan Angin Kencang di Sejumlah Wilayah Indonesia / Pexels/Ingo Joseph
BMKG Sebut Cuaca Hari Ini Alami Hujan Lebat dan Angin Kencang di Sejumlah Wilayah Indonesia / Pexels/Ingo Joseph /

ZONABANTEN.com- BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) sebut cuaca hari ini alami hujan lebat dan angin kencang di sejumlah wilayah Indonesia.

Potensi hujan lebat dengan intensitas lebih dari 50 mm (milimeter) per hari diprediksi terjadi di wilayah Sumatera Barat, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.

Baca Juga: Super Cantik! Yuk, Kunjungi Ciputih Resort Beach di Pandeglang Banten, Ada Menara Eiffelnya

Selain itu, wilayah dengan potensi hujan disertai kilat ada pada daerah Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Maluku Utara, Maluku, dan Papua Barat.

BMKG juga menghimbau masyarakat bahwa di beberapa wilayah akan mengalami banjir. Adapun wilayah yang diprediksi alami banjir oleh BMKG adalah Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Maluku, Maluku Utara, Papua Barat, dan Papua.

Baca Juga: Viral! Beredar Video Anak Kecil Diduga Tewas akibat Digigit Anjing Rabies

Sedangkan untuk wilayah yang alami angin kencang yaitu Sumatera Selatan, Lampung, Banten, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Barat, dan Maluku.

BMKG menjelaskan bahwa tekanan rendah terjadi di Samudera Hindia barat Sumatera yang membentuk daerah perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang di Sumatera Barat, dan dari Lampung hingga perairan barat Lampung.

Sirkulasi siklonik terjadi di  Laut Sulawesi dan Papua Barat-Papua yang membentuk daerah perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang di Maluku, di Papua Barat dan Papua, serta daerah pertemuan angin (konfluensi) di Sulawesi Utara, Maluku Utara, Papua Barat, dan Papua.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x