Gibran Maju di Pilwakot Solo, Pengamat Nilai PDI-P Langgengkan Politik Dinasti

- 18 Juli 2020, 14:58 WIB
Gibran Rakabuming (kanan) bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani  (kiri)
Gibran Rakabuming (kanan) bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani (kiri) /katadata.co.id/

ZONABANTEN.com – Keputusan PDI-P untuk mengusung putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon walikota di pemilihan kepala daerah (pilkada) kota Solo tahun 2020, menuai komentar sejumlah pihak.

Lantaran hal itu, partai “moncong putih” PDI-Perjuangan dinilai tengah menumbuhsuburkan politik dinasti pasca Gibran Rakabuming Raka ditetapkan menjadi calon wali kota.

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah di Jakarta, Sabtu, 18 Juli 2020.

Baca Juga: Hakim Tipikor Jatuhkan Vonis Empat Tahun Penjara, Wawan Suami Airin Pikir-pikir

"PDI-P akan dianggap sebagai Parpol yang melanggengkan dinasti politik," ujar, Dedi seperti dikutip dari rri.co.id.

Bahkan menurut Dedi, ia  memprediksi  peluang putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut sangat besar untuk menjadi Wali Kota Solo pada Pilkada 2020.

Ia menambahkan bahwa banyak aspek yang membuat jalan Gibran dapat mulus. Diantaranya yakni dukungan sang ayah yang merupakan presiden di republik ini.

Baca Juga: Suplemen Madu Murni, Trik RS TNI AD Palangka Raya Tingkatkan Imun Pasien COVID-19

"Jokowi seharusnya memberi tauladan, bukan malah ikut terlibat," imbuh Dedi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani menegaskan, pencalonan Gibran bukan merupakan dinasti politik sebab mendaftar dengan mekanisme yang ada.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x