PISO DAPUR, Aksi Cepat Tanggap Ridwan Kamil untuk Gempa Cianjur

- 30 November 2022, 07:35 WIB
Aksi Cepat Tanggap Ridwan Kamil untuk Gempa Cianjur dengan meluncurkan website PISO DAPUR
Aksi Cepat Tanggap Ridwan Kamil untuk Gempa Cianjur dengan meluncurkan website PISO DAPUR /Adpim Jabar

ZONABANTEN.com - Ridwan Kamil melakukan aksi cepat tanggap terhadap korban gempa Cianjur dengan meluncurkan website  Pusat InformaSi kOordinasi DAta gemPa cianJur, kemudian dijadikan akronim PISO DAPUR. 

Pemprov Jawa Barat berharap dengan adanya website digital ini dapat mengupdate data kebencanaan dan logistik yang bisa terukur berbasis peta digital.

Ridwan Kamil juga menuliskan melalui Instagramnya tersebut bahwa semua pihak dapat menggunakan web tersebut, mulai dari warga biasa sampai Aparatur Negara, semua dapat mengaksesnya. Website tersebut berlaku untuk publik. 

Baca Juga: 2 Minggu Pasca Gempa, Komando Penanganan Darurat Kini Dipimpin Pemerintah Kabupaten Cianjur

Hal tersebut dilakukan juga bertujuan dengan tujuan mendisiplinkan data dalam membersamai proses rekonstruksi atau relokasi hunian-hunian di zona bencana Cianjur

Kemudian RK juga menjelaskan di peta PISO DAPUR tersebut akan ada titik berwarna sebagai tanda. 

Titik Merah: Tanda terdapat laporan

Titik Kuning: Tanda bahwa laporan tersebut dalam proses

Titik Hijau: Tanda bahwa misi sudah selesai

Di akhir captionnya RK menambahkan, “Good data good decision, bad data bad decision.”

CianBaca Juga: Ada Kaitannya! Hubungan Gempa Bumi Cianjur dengan Sesar Lembang, Begini Penjelasannya

Aksi cepat tanggap ini tidak hanya sekarang dilakukan oleh RK, pasca kejadian pencopotan label Gereja di tenda korban gempa Cianjur, RK juga segera meminta Kapolres Cianjur untuk menindak lanjuti masalah tersebut. 

Kejadian ini menjadi ramai di tengah-tengah warganet sebut sebagai sebuah tindakan intoleran.***

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x