Peta Zonasi Risiko Di Jabodetabek, Ini Wilayah Kategori Risiko Tinggi

- 30 Juni 2020, 10:07 WIB
Peta Zonasi Risiko
Peta Zonasi Risiko //covid19.go.id

ZONABANTEN.com - Pemerintah melalui Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 masih bekerja keras untuk meredam tingkat penyebaran virus covid-19. Selain dengan mengeluarkan data kinerja kesehatan berupa perkembangan kasus Covid-19 setiap hari, juga mengeluarkan beberapa data lainnya diantaranya Peta Zonasi Risiko.

Beberapa data ini diharapkan menjadi perhatian masyarakat sehingga dapat meningkatkan kesadaran menerapkan protokol kesehatan dalam aktivas sehari-hari.

Berikut ini kami sampaikan informasi Zonasi Risiko di wilayah Jabodetabek berdasarkan Peta Zonasi Risiko. Peta Zonasi Risiko yang terbaru yang dilansir di laman covid19.go.id dibuat berdasarkan perhitungan indikator per 21 Juni 2020. Perhitungan indikator ini diinformasikan dilakukan secara mingguan.

Baca Juga: Keluar Masuk Jakarta SIKM Tetap Diperlukan Saat PSBB Transisi, Begini Pengurusan Secara Online

Ada 5 kategori risiko, yaitu Risiko Tinggi, Risiko sedang, Resiko rendah , tidak ada kasus dan tidak terdampak. Untuk setiap provinsi, data yang ditampilkan adalah data tiap kota dan kabupaten yang ada di provinsi tersebut.

Untuk Wilayah Jabodetabek yang termasuk provinsi Jawa Barat tidak ada wilayah dengan kategori Risiko Tinggi. Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kota Bogor termasuk kategori Risiko Sedang. Kabupaten Bogor termasuk kategori Risiko Rendah.

Untuk wilayah Jabodetabek yang termasuk provinsi DKI Jakarta, wilayah Kepulauan Seribu tidak ada kasus, dan wilayah Jakarta Selatan termasuk kategori Risiko Sedang.

Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur dan Jakarta Utara termasuk kategori Risiko Tinggi.

Untuk wilayah Jabodetabek yang termasuk provinsi Banten, hanya kota Tangerang Selatan masuk dalam kategori Risiko Tinggi, sedangkan Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang termasuk kategori Risiko Sedang. 

Baca Juga: Hanya Tangsel Kota Kategori Risiko Tinggi Covid-19 di Banten, Zona Merah ada di 10 Kelurahan

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x