Harga BBM Subsidi Naik, Bagaimana Pertamina Jamin Stok Pertalite dan Solar?

- 3 September 2022, 15:17 WIB
Bagaimana Pertamina Jamin Stok Pertalite dan Solar di Tengah Naiknya Harga BBM Subsidi
Bagaimana Pertamina Jamin Stok Pertalite dan Solar di Tengah Naiknya Harga BBM Subsidi /

ZONABANTEN.com - Pihak Pertamina menjamin ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) usai penyesuaian subsidi yang diumumkan Presiden RI Joko widodo pada Sabtu, 3 September 2022.

Pihak Pertamina Patra Niaga selaku badan usaha atau operator operator yang ditugaskan untuk menyalurkan BBM bersubsidi memastikan stok, khususnya untuk Pertalite dan Solar Subsidi.

Selain itu, Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) juga memastikan proses distribusinya ke SPBU berjalan dengan maksimal di tengah meningkatnya konsumsi masyarakat.

Baca Juga: Tak Hanya Pertalite dan Solar, Harga Pertamax Juga Ikut Naik Hari Ini, Berapa Harganya Sekarang?

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting melanjutkan, selain meningkatnya konsumsi, menjaga stok dan penyaluran Pertalite dan Solar menjadi sangat penting mengingat saat ini konsumsinya sekitar 85 persen dari total konsumsi BBM nasional.

“Jadi saat ini kondisinya adalah sebuah kombinasi, yakni meningkatnya rata-rata konsumsi harian masyarakat serta tingginya porsi konsumsi Pertalite dan Solar secara nasional," katanya, dalam keterangan pers tertulis yang diterima Zonabanten.com pada Sabtu, 3 September 2022.

Menurutnya, kebutuhan yang sangat besar ini harus diimbangi dengan ketersediaannya.

"Pertamina berkomitmen untuk terus memenuhi kebutuhan ini,” jelas Irto.

Baca Juga: Daftar Harga Baru BBM Pertalite, Solar, dan Pertamax usai Presiden Jokowi Umumkan Penyesuaian Subsidi

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden Pertamina Patra Niaga


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x