Peristiwa Serangan Umum 1 Maret 1949 di Yogyakarta: Latar Belakang, Tujuan, Kronologi, dan Dampak

- 21 Februari 2022, 22:30 WIB
Monumen Serangan Umum 1 Maret di Taman Budaya Yogyakarta/Tangkapan Layar Humas Jogja
Monumen Serangan Umum 1 Maret di Taman Budaya Yogyakarta/Tangkapan Layar Humas Jogja /

ZONABANTEN.com - Peristiwa Serangan Umum 1 Maret 1949 yang terjadi di Yogyakarta merupakan satu dari berbagai penyerangan yang terjadi di Indonesia setelah merdeka.

Bagaimana Serangan Umum 1 Maret 1949 dapat terjadi? Dan apa tujuan serta dampaknya? Simak penjelasannya di bawah ini yang dilansir dari situs resmi kemdikbud.

Latar Belakang Serangan Umum 1 Maret 1949

Serangan Umum 1 Maret 1949 bermula dari Agresi Militer Belanda ke-II pada 19 Desember 1948.

Saat itu Yogyakarta menjadi ibukota Indonesia karena situasi di Jakarta tidak aman pasca-proklamasi kemerdekaan.

Baca Juga: Latar Belakang Peristiwa Serangan Umum 1 Maret 1949, Bukti Kekuatan Tentara Indonesia

Namun Belanda justru berhasil menduduki Yogyakarta dan melakukan propaganda dengan menyebarkan berita ke dunia luar bahwa tentara Indonesia sudah tidak ada.

Hal tersebut memperparah kondisi ibukota yang dari semula sudah sangat tidak kondusif. Juga membawa dampak bagi Indonesia yang sedang bersidang di Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Akhirnya Raja Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat, Sri Sultan Hamengku Buwono IX , mengirimkan surat kepada Letnan Jenderal Soedirman untuk meminta izin diadakannya serangan.

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x