Pangdam Jaya Siagakan Tower Antispasi Peningkatan Kasus COVID-19

- 28 Januari 2022, 18:05 WIB
Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto.
Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto. /ANTARA/Syaiful Hakim

ZONABANTEN.com – Panglima Kodam Jaya (Pangdam Jaya), Mayjen TNI Untung Budiharto menyatakan pihaknya akan mempersiap siagakan beberapa tower di Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta.

Pangdam Jaya menyatakan kesiap siagaan ini terkait dengan peningkatan kasus COVID-19 varian Omicron.

"Untuk mengantisipasi kemungkinan melonjaknya Omicron di Jakarta sehingga beberapa tower kita siapkan," sebut Pandam Jaya ketika ditemui di Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (28 Januari 2022).

Baca Juga: Luhut Tekankan Komitmen RI Lawan Perubahan Iklim dan Deforestasi

Hingga Kamis malam (27 Januari 2022) tercatat 2.404 kasus Omicron di wilayah DKI Jakarta.

Pandam Jaya sekaligus juga sebagai Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Pangkogasgabpad) Satgas COVID-19 Jakarta ini menyatakan Wisma Atlet Pademangan akan disiapkan untuk isolasi pasien COVID-19 dan lainnya.

Selain menambah kapasitas tower, katanya, pihaknya akan menambah tenaga kesehatan.

"Semua kita siapkan. Kelengkapan dari setiap satuan tugas kita siapkan, termasuk tenaga kesehatan, keamanan, dan penjagaan," tambahnya.

Sementara itu, Satuan Tugas Penanganan COVID-19 menyatakan bahwa kawasan DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten menyumbangkan sebesar 90,4 persen peningkatan kasus positif dalam sepekan terakhir.

Baca Juga: Update Covid-19 di Provinsi Jawa Timur, Jumat 28 Januari 2022, Kasus Aktif 952, Sembuh 167

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x