Menilik Singkat Karir Haji Lulung, dari Seorang Pemilik Usaha Keamanan Hingga Berhasil Terjun ke Dunia Politik

- 14 Desember 2021, 17:50 WIB
Menilik Singkat Karir Haji Lulung, dari Seorang Pemilik Usaha Keamanan Hingga Berhasil Terjun ke Dunia Politik.
Menilik Singkat Karir Haji Lulung, dari Seorang Pemilik Usaha Keamanan Hingga Berhasil Terjun ke Dunia Politik. /Instagram @hajilulung_24

ZONABANTEN.com - Abraham Lunggana atau yang biasanya akrab disapa Haji Lulung dikabarkan telah meninggal dunia pada hari ini, Selasa, 14 Desember 2021.

Kabar duka ini disampaikan langsung oleh teman sejawatnya dari Komisi VI DPR, Achmad Baidowi. Ia mengatakan, Haji Lulung berpulang pada pukul 10.51 WIB di RS Harapan Kita akibat penyakit jantung yang telah dideritanya.

Menurut kabar yang beredar, jenazahnya telah tiba di rumah duka pada pukul 14.54 WIB siang hari ini.

Baca Juga: Presiden Jokowi Didampingi Ibu Negara Iriana Mengunjungi Food Estate di Temanggung, Jawa Tengah

Dilansir Zonabanten.com dari beberapa sumber, berikut rekam jejak perjalanan politkus Jakarta, Haji Lulung yang banyak menyimpan kenangan.

Haji Lulung lahir di Jakarta, 24 Juli 1959. Ia merupakan lulusan dari STM YPMII Jakarat (1981), setelah itu melanjutkan Studi Hukum Strata 1 di Universitas Islam Attahiriyah.

Sebelum terjun dalam dunia politik, Haji Lulung merupakan seorang pengusaha yang terkenal.

Total ia memiliki 6 perusahaan yang bergerak dalam mengelola jasa keamanan dan parkir, seperti keamanan di Blok F Tanah Abang serta pengelolaan lahan parkir di Taman Ismail Marzuki.

Baca Juga: Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Politikus PPP, Haji Lulung Meninggal Dunia

Nama beberapa perusahaannya yakni, PT Putraja Perkasa, PT Tirta Jaya Perkasa, PT Satu Komando Nusantara, Koperasi Kobita, PT Tujuh Fajar Gemilang, dan PT Sakom Nusantara (Satu Komando Nusantara).

Tak hanya itu, ia juga memiliki Lunggana Advocate & Friends yang bergerak dalam bidang advokasi berlokasi di Tanah Abang.

Selain memiliki usaha, Haji Lulung dipercaya menjadi tokoh adat Betawi dan dinobatkan sebagai Ketua Umum Badan Musyawarah (Bamus) Betawi Jakarta periode 2018-2023 yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Sekretaris dalam Bamus.

Tidak hanya itu, ia juga dipilih untuk menjabat Ketua Dewan Paripurna Nasional (Deparnas) Pemuda Panca Marga (PPM) periode 2019-2023 yakni wadah organisasi putra-putri bangsa untuk menjaga kedaulatan bangsa.

Baca Juga: Rizky Nazar Positif Ganja, Tissa Biani: Lo Orang Baik

Setelah menerjuni karier sebagai pengusaha dan organisasi politik, ia memperluas kariernya dalam dunia politik.

Tahun 2002 Haji Lulung bergabung dengan Partai Bintang Reformasi (PBR) dan menjabat Ketua DPC PBR Jakarta Barat.

Berselang 2 tahun, ia berasosiasi menjadi kader PPP dan dipilih menjadi Ketua DPC PPP Jakarta Pusat. Terakhir Haji Lulung bergabung dengan partai yang didirikan oleh Amien Rais, PAN, sekaligus mencalonkan diri menjadi anggota legislatif, namun tak bertahan lama, ia kembali kepada PPP.

Baca Juga: Jangan Tidur Setelah Subuh, Antara Ashar dan Maghrib, Ini Penjelasan dr Zaidul Akbar

Haji Lulung pun terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024 dan Ketua DPW PPP Provinsi DKI Jakarta tahun 2021-2026.

Bahkan sebelum itu, ia pernah menjabat Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari tahun 2014 dan mengundurkan diri di tahun 2018.***

Editor: Bunga Angeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x