5 Daerah Wisata Ini Jadi Tempat Program Pemagangan oleh Kemnaker, Salah Satunya Borobudur

- 26 September 2021, 14:24 WIB
5 Daerah Wisata Ini Jadi Tempat Program Pemagangan oleh Kemnaker, Salah Satunya Borobudur
5 Daerah Wisata Ini Jadi Tempat Program Pemagangan oleh Kemnaker, Salah Satunya Borobudur /pexels.com/tomas-malik

ZONABANTEN.com - Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah melakukan Kick Off atau pertemuan untuk memulai peluncuran program Pemagangan di 5 destinasi wisata super prioritas di sekitar Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata.

Pertemuan tersebut berlangsung di Likupang, Minahasa Utara, Sulawesi Utara pada Jumat, 24 September 2021.

Dikutip ZonaBanten.com dari laman resmi Kemnaker, Ida mengatakan dalam sambutannya, Program Pemagangan merupakan salah satu solusi untuk mengatasi masalah ketenagakerjaan yang sesuai dengan pasar kerja.

Baca Juga: Kisah 10 Pahlawan Revolusi saat Terjadi Pemberontakan G30S PKI, Sejarah Kelam untuk Indonesia

"Dalam program pemagangan, peserta akan mendapatkan pengalaman kerja pada dunia kerja yang sesungguhnya, membentuk sikap mental, perilaku kerja serta kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja," ujar Menaker Ida Fauziyah.

Menaker Ida juga menjelaskan, selain penyiapan SDM terampil di 5 destinasi wisata super prioritas, pemagangan juga menjadi upaya pemerintah dalam menyelesaikan sejumlah tantangan, seperti tantangan era digitalisasi dan dampak pandemi COVID-19.

Kick Off program pemagangan 5 Destinasi wisata super prioritas dilaksanakan secara serempak di 5 daerah melalui daring dan luring.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini Minggu 26 September 2021, Andin Terkejut Mama Rossa Tunjukkan Kotak Rahasia

5 daerah wisata super prioritas tersebut yaitu Danau Toba (Sumatra Utara, Borobudur (Jawa Tengah), Mandalika (NTB), Labuan Bajo (NTT), dan Likupang (Sulawesi Utara).

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x