KJMU Tahap 2 Tahun 2021 Sudah Dibuka, Mahasiswa Segera Daftar! Begini Alurnya

- 20 September 2021, 10:35 WIB
KJMU Tahap 2 Tahun 2021 Sudah Dibuka, Mahasiswa Segera Daftar! Begini Alurnya
KJMU Tahap 2 Tahun 2021 Sudah Dibuka, Mahasiswa Segera Daftar! Begini Alurnya /Instagram @upt.p4op


ZONABANTEN.com - Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU) tahap 2 tahun 2021 resmi dibuka.

KJMU merupakan  program bantuan berupa dana, bagi peserta didik yang kurang mampu secara ekonomi dan berpotensi mempunyai akademik yang baik.

Adanya program KJMU diharapkan dapat menjadi salah satu cara untuk meningkatkan mutu pendidikan calon mahasiswa/ mahasiswi, hingga selesai dan tepat waktu.

Selain itu KJMU juga diharapkan bisa menjadi motivasi bagi peserta didik untuk meningkatkan prestasi secara kompetitif.

Baca Juga: Nadiem Memastikan Bantuan KIP Kuliah 2021 Bakal Jauh Lebih Tinggi

Pada tahap pertama pengadaan KJMU tahun 2021, bantuan dana telah diterima sebanyak 10.445 mahasiswa.

KJMU tahap kedua kini telah dibuka sejak 13 September 2021, untuk lebih jelasnya simak alur atau mekanisme pendataan berikut ini :

13 - 25 September 2021
Pembukaan KJMU tahap kedua tahun 2021, calon penerima diharap untuk mendaftar ke sekolah.

28 - 29 September 2021
Dinas Pendidikan akan mengumumkan data calon penerima sementara, yang didapatkan dari Data Terpadu Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui sekolah.

30 September 2021
Mekanisme verifikasi kelengkapan berkas calon penerima.

1 - 13 Oktober 2021
Data final penerima KJMU ditetapkan.

Baca Juga: Cek Informasi Resmi dari Kemdikbud Mengenai KIP Kuliah ini agar Tidak Salah Informasi

Penerima KJMU akan mendapatkan dua jenis bantuan biaya, yakni biaya penyelenggaraan pendidikan dan biaya pendukung personal.

Biaya penyelenggaraan pendidikan akan dikelola oleh PTN atau PTS masing-masing penerima.

Sedangkan biaya pendukung personal berupa bantuan biaya hidup yakni biaya buku, makanan bergizi, transportasi, perlengkapan/peralatan dan biaya pendukung personal lainnya.

Total besaran biaya KJMU yang dikeluarkan yakni Rp9 Juta persemesternya.***

Editor: Rizki Ramadhan

Sumber: Instagram @upt.p4op


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x