Hanya Vaksin AstraZeneca Batch CTMAV547 yang Stop Digunakan Sementara, Ada Apa? Simak Alasannya

- 19 Mei 2021, 22:00 WIB
Ilustrasi dari vaksin AstraZeneca. Hanya Vaksin AstraZeneca Batch CTMAV547 yang Stop Digunakan Sementara, Ada Apa? Simak Alasannya
Ilustrasi dari vaksin AstraZeneca. Hanya Vaksin AstraZeneca Batch CTMAV547 yang Stop Digunakan Sementara, Ada Apa? Simak Alasannya /alodokter.com

ZONABANTEN.com – Indonesia resmi mengentikan sementara penggunaan vaksin Covid-19 AstraZeneca batch CTMAV547.

Batch CTMAV547 merupakan satu-satunya dari 40 batch vaksin AstraZeneca yang dihentikan sementara penggunaan dan distribusinya.

Hal ini disampaikan langsung oleh Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi.

Baca Juga: Meski Lonjakan Traffic Ramadhan dan Idul Fitri Lebihi Prediksi, Smartfren Sukses Lakukan Antisipasi

"Sedangkan untuk 39 batch lainnya masih tetap didistribusikan dan digunakan," katanya dalam keterangan tertulis, dikutip dari Antara, (19/5/21)

Satu batch atau kumpulan produksi yang dihentikan sementara tersebut dilakukan untuk keperluan pengujian toksisitas dan sterilitas oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) sebagai bentuk kehati-hatian yang diambil pemerintah.

Batch CTMAV547 berjumlah 448.480 dosis dan merupakan bagian dari 3.852.000 dosis AstraZeneca yang diterima Indonesia pada 26 April 2021 melalui skema Covax Facility/WHO.

Baca Juga: Tersalurkan di Data Kemensos, 12 Warga Pondok Aren Sebut Tak Terima BST 2021 Tahap Dua

Sementara itu Siti Nadia juga menegaskan, batch AstraZeneca selain CTMAV547 aman digunakan sehingga masyarakat diimbau agar tidak perlu ragu.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x